Tontowi / Liliyana Lolos ke Semifinal Olimpiade 2016

Gagal menjadi juara Grup A, Praveen Jordan/Debby Susanto harus melawan seniornya Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 15 Agu 2016, 07:05 WIB
Diterbitkan 15 Agu 2016, 07:05 WIB
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir

Liputan6.com, Rio de Janeiro - Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir lolos ke semifinal cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Riio de Janeiro 2016. Tontowi/Liliyana maju ke babak berikutnya usai mengalahkan rekan senegaranya Praveen Jordan/Debby Susanto 21-16 dan 21-11 di babak perempat final, Senin (15/8/2016).

Pertarungan ganda terbaik Indonesia ini, berjalan ketat. Tontowi/Liliyana sempat unggul 3 angka, sebelum dikejar Praveen/Debby.

Namun, lewat penempatan bola-bola panjang, Tontowi/Liliyana kembali unggul 7-3. Praveen/Debby mencoba memberikan perlawanan, tapi upaya mereka gampang dibaca lawannya. Skor pun berubah menjadi 10-7.

Penampilan Tontowi/Liliyana memang cukup prima. Akurasi bola mereka kerap menyulitkan Praveen/Debby, yang sering memberikan bola-bola tanggung.

Meski sudah unggul 7 angka, Tontowi/Liliyana tak pernah mengendurkan tekanan. Namun, sedikit demi sedikit Praveen/Debby mulai mengejar raihan angka. Tapi, pengembalian bola yang salah akhirnya menutup game ini 21-16 untuk kemenangan Tontowi/Liliyana.

Di awal gim kedua, Praveen/Debby sempat unggul. Setelah kedua pasangan memperagakan permainan reli-reli panjang, Tontowi/Liliyana balik memimpin 8-3.

Pengembalian bola yang sering tidak akurat, membuat perolehan angka Tontowi/Liliyana terus menjauh. Sempat memberikan perlawanan sengit, Praveen/Debby mulai memperkecil ketinggalan. Namun, Tontowi/Liliyana dengan cepat membalikkan keadaan, dan akhirnya menutup gim ini 21-11.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya