Cara Pelatih Baru Argentina Rayu Messi Batal Pensiun

Messi batal pensiun usai berbicara dengan Bauza. Apa yang dibicarakan mereka, sehingga Messi batal pensiun?

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 24 Agu 2016, 10:30 WIB
Diterbitkan 24 Agu 2016, 10:30 WIB
Edgardo Bauza
Pelatih anyar timnas Argentina, Edgardo Bauza sukses membujuk Messi untuk batal pensiun / Reuters

Liputan6.com, Buenos Aires - Pelatih timnas Argentina, Edgardo Bauza, membeberkan caranya membujuk Lionel Messi untuk pensiun dari Argentina. Bauza mengungkapkan ia meminta Messi untuk tidak menghiraukan para pengkritiknya.

"Saya bilang padanya, di Argentina ada 100 orang idiot yang berbicara dan mengkritik. Jika Anda masih memikirkan 100 orang idiot itu, Anda akan gila," kata Bauza seperti dilansir Beinsports.com.

Messi memutuskan pensiun setelah gagal membawa Argentina juara Copa America Centenario pada Juni lalu. Argentina kalah adu penalti 2-4 dari Chile di babak final. Tak lama setelah itu, Messi langsung menyatakan undur diri dari Tim Tango.

Keputusan ini langsung mengundang reaksi dari publik Argentina. Masyarakat Argentina meminta Messi membatalkan keputusannya tersebut. Rakyat Argentina pun sempat turun ke jalan untuk membujuk Messi.

Tugas itu pun akhirnya diemban oleh Bauza. Itu setelah dirinya dilantik jadi pengganti Gerardo Martino yang mundur usai kegagalan tersebut.

Berbicara Sepak Bola

Pelatih berusia 58 tahun ini mengungkapkan, dirinya menghabiskan waktu dua jam untuk berbicara dengan Messi. Namun Bauza mengaku, pembicaraan tersebut bukan untuk meyakinkan Messi agar kembali ke timnas.

"Saya datang untuk berbicara soal sepak bola," ujar Bauza.

"Lalu datang pernyataan itu (batal pensiun) dari Messi, yang saya pikir itu hal alami. Pernyataan itu memberitahu Anda soal keinginannya berada di timnas dan memenangkan sesuatu untuk timnas," kata Bauza mengakhiri.

Messi sendiri memang telah membatalkan keputusannya itu. Bintang Barcelona itu bertekad memperbaiki sepak bola Argentina terutama soal prestasi.

"Kita harus memperbaiki banyak hal di sepak bola Argentina, tetapi saya lebih memilih melakukan itu dari dalam dan tidak mengkritik dari luar," ujar kata Messi di Soccerway.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya