9 Fakta Menarik Jelang Persija Vs Persipura

Persija tidak pernah menang dari 12 laga, sedangkan performa Persipura tengah menanjak.

oleh Liputan6 diperbarui 10 Sep 2016, 11:50 WIB
Diterbitkan 10 Sep 2016, 11:50 WIB
Prediksi Persija vs Persipura
Prediksi Persija vs Persipura (Liputan6.com/Trie yas)

Liputan6.com, Solo - Persija Jakarta menjamu Persipura Jayapura pada lanjutan pekan ke-19 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 ooredoo, di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (10/9/2016). Jelang bentrok, kedua kesebelasan mengalami kondisi berbeda 180 derajat.

Pasalnya, tuan rumah sedang kesulitan mencari tiga poin dari 12 laga beruntun. Sementara Persipura justru berada dalam performa terbaik usai tidak terkalahkan dalam lima laga beruntun.

Kegagalan Persija meraih satu kemenangan pun dalam 12 laga membuat Skuat Ibukota terjerembab di peringkat ke-16 dengan 15 poin. Sementara Persipura mampu bercokol di peringkat ketiga dengan 32 poin.

Perbedaan kondisi kedua tim dipastikan bakal membuat laga berlangsung seru dan sengit. Persija tentu berharap bisa menghentikan paceklik kemenangan mereka, tapi Mutiara Hitam berniat meraup tiga poin demi memelihara peluang menempel sang pemuncak klasemen, Madura United.

Namun, sebelum menyaksikan pertandingan, ada baiknya menyimak berbagai fakta menarik laga Persija vs Persipura. Berikut daftarnya:

1. Persija tak mampu meraih satu kemenangan pun dalam 12 laga terakhir di TSC 2016.

2. Kiper Persija Andritany Ardhyasa berada di daftar teratas kiper dengan penyelamatan terbanyak dengan total 64 penyelamatan.

3. Persija Jakarta akan kembali menggelar laga kandang di Stadion Manahan. Sebelumnya, Persija memakai Stadion I Wayan Dipta saat menjamu Bali United pada pekan ke-17.

4. Empat pertemuan terakhir, Persipura meraih dua kemenangan dan dua seri atas Persija.

5. Sejak ditangani pelatih Alfredo Vera, Persipura belum sekali pun menderita kekalahan. Rinciannya, empat kemenangan dan satu seri berhasil diraih Vera dalam lima laga bersama Mutiara Hitam.

6. Persipura menjadi tim kedua terbanyak yang melepaskan operan di TSC 2016 dengan total 6225 kali. Sementara di posisi pertama ada Bali United dengan total operan 6417 kali.

7. Boaz Solossa menjadi pemain ketiga terbanyak dalam melepaskan tembakan di TSC 2016, dengan total 24 kali. Dia dibawah Hilton Morerira (27 tembakan) dan Thiago Furtuoso (27 tembakan).

8. Boaz Solossa sedang on-fire karena baru saja mencetak dua gol bagi timnas Indonesia saat menang 3-0 atas Malaysia.

9. Striker anyar Persipura, Edward Wilson Junior berpeluang melakukan debut di TSC 2016.

(Penulis: Yosef Deny Pamungkas)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya