Apa Prediksi Djadjang soal laga Persib Vs Sriwijaya FC?

Djadjang ingin Persib fokus seratus persen menghadapi Sriwijaya FC.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 28 Apr 2017, 18:40 WIB
Diterbitkan 28 Apr 2017, 18:40 WIB
Djadjang Nurdjaman - Gian Zola
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman (kiri) bersama Gian Zol saat jumpa pers sebelum laga lawan Sriwijaya FC, Jumat (28/4/2017). (Liputan6.com/Kukuh Saokani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman memberikan prediksinya soal laga antara tim asuhannya lawan Sriwijaya FC dalam lanjutan Liga 1, Sabtu (29/4/2017). Laga yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung itu menurut dia akan berjalan menarik.

Prediksi Djadjang memang beralasan. Sebab, berdasarkan rekor pertemuan, keduanya kerap kali bertarung sengit dan ketat termasuk hasil pertandingan.

Namun Djanur, sapaan akrab Djadjang, mewanti-wanti pasukannya. Dia ingin Gian Zola dan kawan-kawan tetap fokus lantaran pada musim lalu tim berjuluk Laskar Wong Kito itu sempat mempecundangi Persib dengan skor telak 3-0.

"Sriwijaya FC tim yang tidak banyak berubah secara komposisi pemain. Artinya, sama kondisinya dengan Semen Padang tim yang tidak banyak berubah dan mencerminkan kekuatan yang patut diwaspadai," ujar Djadjang, dalam jumpa pers, Jumat (28/4/2017).

Namun, Djadjang menepis kemungkinan Persib kembali kalah 0-3. Sebab, kata Djadjang, duel Persib lawan Sriwijaya FC selalu berjalan ketat.

"Kalau ada yang menang, mungkin dengan skor tipis. Tapi, mungkin kita pernah kalah telak 3-0 bermain di Sriwijaya di Indonesia Soccer Championship 2016. Mudah-mudahan tidak akan terulang," katanya.

Kunci Persib

Djadjang menjelaskan, salah satu kunci agar Persib bisa memenangkan laga yaitu tidak memikirkan pertandingan mendatang dan mencurahkan seluruh kemampuan menghadapi Sriwijaya. Selain itu, bermain dih adapan bobotoh bisa menjadi keuntungan.

"Saya belum memikirkan petandingan setelah Sriwijaya. Saya fokus dengan Sriwijaya dulu baru nanti apapun hasilnya pikirkan petandingan selanjutnya dan itu berlaku sama untuk pemain," katanya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya