Dybala Minta Juventus Lebih Kejam

Juventus bermain imbang 2-2 kontra Atalanta pada pekan ke-34 Serie A di Stadio Atleti Azzurri d’Italia, Jumat (28/4/2017).

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 29 Apr 2017, 13:40 WIB
Diterbitkan 29 Apr 2017, 13:40 WIB
Barcelona vs Juventus- Liga Champions -AFP PHOTO-20170412
Penyerang Juventus, Paulo Dybala (AFP PHOTO / GIUSEPPE)

Liputan6.com, Turin - Striker Juventus Paulo Dybala berharap timnya lebih kejam di pertahanan lawan. Dybala berkaca pada hasil imbang melawan Atalanta.

Juventus bermain imbang 2-2 kontra Atalanta pada pekan ke-34 Serie A di Stadio Atleti Azzurri d’Italia, Jumat (28/4/2017). Kemenangan Juve pada laga ini dibuyarkan Remo Freuler di akhir laga.

“Pendekatan kami salah di babak pertama. Kami tampil lebih baik setelah istirahat dan sangat disayangkan kami kebobolan di akhir laga. Itu meninggalkan rasa pahit,” kata Dybala di situs resmi klub.

Dybala mengakui, Atalanta cukup menyulitkan timnya. Namun, ia percaya, Juve sebenarnya bisa meraih poin penuh.

“Tidak mudah mendapatkan poin di tempat ini. Tidak banyak tim yang berhasil sejauh ini, tapi kami ingin mendapatkan tiga poin dan mengirim pesan ke Roma.”

Belum Pikirkan Monaco

Dybala membantah timnya terlalu memikirkan laga semifinal Liga Champions melawan Monaco. “Kami benar-benar konsentrasi pada permainan ini. Kami tahu bahwa Atalanta akan menjadi oposisi yang keras. Kami akan memikirkan Monaco mulai besok.”

“Lawan Monaco tidak akan mudah. Mereka memiliki pemain muda seperti Kylian Mbappe, yang baru berusia 18 tahun, tapi sudah sampai sejauh ini. Kami harus memastikan bahwa kami tidak membiarkan kebebasan baginya. Saya ingin membantu tim sebaik mungkin.”

Hasil ini tak mengubah posisi kedua tim di papan klasemen. Juventus masih berada di puncak dengan poin 84 dari 34 laga, sementara Atalanta di posisi lima dengan poin 64.

“Kami tahu Serie A masih harus dimenangkan. Roma tahu bahwa mereka bisa mengejar kami. Tidak masalah jika kami memenangkan sembilan pertandingan berturut-turut, karena mentalitas kami adalah memenangkan setiap pertandingan,” Dybala mengakhiri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya