Liputan6.com, Madrid - Untuk kali ketiga dalam empat musim terakhir Real Madrid mampu menembus partai final Liga Champions. Sukses di musim 2016/2017 diraih setelah mereka menyingkirkan rival sekota mereka, Atletico Madrid.
Pada leg kedua di Estadio Vicente Calderon, Kamis (11/5/2017) dinihari WIB, Real Madrid memang kalah 1-2. Gol Saul di menit ke-12 dan penalti Antoine Griezmann ke-16 hanya bisa dibalas Isco ke-42. Namun, Los Blancos tetap berhak lolos dengan keunggulan agregat 4-2.
Baca Juga
Pasalnya, Real Madrid sukses mengantongi keunggulan agregat 3-0 pada leg pertama di Santiago Bernabeu. Kala itu, Real Madrid menghancurkan Atletico lewat hattrick Cristiano Ronaldo. Kini, Real Madrid berpeluang menjadi tim pertama yang memenangkan trofi Liga Champions selama dua musim beruntun.
"Semuanya bisa terjadi, tapi saya melihat tim dengan baik, kami kuat. Para pemain sangat bagus, termasuk mereka yang sering bermain dan jarang," kata Ronaldo kepada El Larguero, dikutip Soccerway.
Namun, misi tersebut juga bakal sulit dijalani Real Madrid. Pasalnya, mereka akan menghadapi tim sekaliber Juventus dalam final yang dihelat di National Stadium, Cardiff, 4 Juni 2017. Kedua tim sudah saling mengenal karena kerap bertemu.
Advertisement
Rekor Pertemuan
Dalam tiga musim terakhir saja, mereka bertemu empat kali. Dua pertemuan terjadi di fase grup Liga Champions 2013/2014. Kala itu, Real Madrid menang 2-1 di Bernabeu dan imbang 2-2 di Juventus Stadium.
Selanjutnya, kedua tim kembali bertemu di semifinal Liga Champions 2014/2015. Juventus yang tampil sebagai pemenang kali ini. Kedua tim bermain 1-1 di Bernabeu. Di Juventus Stadium, Real Madrid menyerah 1-2. Juventus pun menang dengan agregat 3-2.
Advertisement