Cuplikan Penyelamatan Terbaik Pekan 1 Liga Inggris 2017/2018

Lima penyelamatan krusial terjadi pada laga pembuka Liga Inggris.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 16 Agu 2017, 12:50 WIB
Diterbitkan 16 Agu 2017, 12:50 WIB
Aksi kiper Everton, Jordan Pickford, mengamankan bola dari jangkauan pemain Stoke City pada laga perdana Liga Inggris 2017/2018 di Goodison Park, Liverpool (12/8/2017). Everton menang 1-0.  (AP/Anthony Devlin)
Aksi kiper Everton, Jordan Pickford, mengamankan bola dari jangkauan pemain Stoke City pada laga perdana Liga Inggris 2017/2018 di Goodison Park, Liverpool (12/8/2017). Everton menang 1-0. (AP/Anthony Devlin) ... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kiper Liga Inggris unjuk gigi pada laga pembuka musim 2017/2018 akhir pekan lalu. Sebanyak lima di antaranya masuk kategori penyelamatan terbaik.

Salah satunya kiper termahal Liga Inggris sepanjang sejarah, Jordan Pickford, berada di daftar itu.

Dibeli dari Sunderland senilai 30 juta pound sterling, Pickford menunjukkan kegesitan untuk membantu Everton memetik tiga angka atas Stoke City. Dia menggagalkan usaha Xherdan Shaqiri yang berusaha menyamakan kedudukan jelang berakhirnya pertandingan.

Tidak hanya Pickford, palang pintu terakhir Newcastle United, Rob Elliot, menunda ambisi Harry Kane mencetak gol ke-100 bagi Tottenham Hotspur.

Berikut cuplikan lima penyelamatan terbaik kiper Liga Inggris pada pekan pertama 2017/2018. *

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya