Manchester - Manajer Manchester United Jose Mourinho akan dipanggil Federasi Sepak Bola Inggris (FA) terkait komentar kontroversialnya jelang pertandingan melawan Manchester City pada ajang Premier League 2017-2018, Minggu (10/12/2017).
Komentar kontroversial Mourinho diungkapkannya ketika konferensi pers jelang pertandingan melawan City. Ketika itu, Mourinho secara tidak tersirat memperingatkan wasit Michael Oliver terkait para pemain The Citizens yang rapuh dan sering melakukan diving.
Baca Juga
Punya Kontribusi dalam Memajukan Sepak Bola Indonesia, Ini 5 Pelatih yang Patut Dipuji sepanjang 2024
Pelatih dan 3 Pemain Terbaik Pekan ke-16 BRI Liga 1: Striker Persija Gustavo Almeida Tampil Sangat Mengesankan!
Banyak Pemain Keturunan Tolak Dinaturalisasi oleh Timnas Malaysia, Ada yang Bahkan Tak Tahu Negara Tersebut
"Jika Anda bertanya kepada saya satu hal yang sangat saya tidak suka adalah, mereka (Manchester City) terlalu gampang kehilangan keseimbangan. Terkena sedikit tiupan angin saja dan pemain mereka bakal jatuh," kata Mourinho.
Advertisement
Terkait komentar tersebut, FA memberikan kesempatan kepada Mourinho untuk memberikan keterangan sampai Senin (18/12/2017) pukul 18:00 waktu setempat.
Selain itu, FA juga sedang menyelidiki kasus adanya bentrokan sesuai laga yang terjadi di ruang ganti Manchester City dan melibatkan 20 pemain dan anggota staf dari kedua belah pihak. Kedua tim diberikan waktu sampai Jumat (15/12/2017) pukul 18:00 waktu setempat.
Pada pertandingan tersebut, Manchester United takluk 1-2 atas Manchester City. Gol armada Jose Mourinho itu dicetak Marcus Rashford (45'), sedangkan dua gol City dibukukan oleh David Silva (43') dan Nicolas Otamendi (54').
Sumber: The Mirror
Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini