Tekuk Southampton, Chelsea Tempel Ketat MU

Kiper Fraser Forster tampil gemilang dalam pertandingan kontra Chelsea ini.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 16 Des 2017, 23:56 WIB
Diterbitkan 16 Des 2017, 23:56 WIB
Barcelona, Bursa Transsfer 2017, Marcos Alonso
Bek Chelsea, Marcos Alonso dikabarkan sedang diincar Barcelona berkat penampilan gemilangnya bersama The Blues di Premier League. menanggapi hal tersebut Alonso pun merasa tersanjung. (AFP/Ben Stansall)

Liputan6.com, Jakarta Chelsea menang tipis 1-0 saat menjamu Southampton di laga lanjutan Liga Inggris di Stamford Bridge, Sabtu malam (16/12/2017). Gol kemenangan Chelsea dicetak Marcos Alonso.

The Blues di awal babak pertama mencoba lebih banyak menguasai bola. Sebaliknya, Southampton masih disiplin menjaga area pertahanannya. Mereka hanya mengandalkan serangan balik.

Southampton nyaris membuka keunggulan lewat serangan balik. Beruntung Gary Cahill masih bisa menghalau bola dari gawang Chelsea.

Giliran Willian hampir membuka kemenangan untuk Chelsea. Sayang, tendangan Willian masih melebar ke sisi kanan gawang!

Hingga menit ke-20 Chelsea masih kesulitan menembus lini belakang Southampton. Upaya Hazard dan Willian selalu digagalkan bek lawan.

Peluang didapat Alonso. Tapi, kembali tendangannya masih bisa dihalau kiper Southampton Fraser Forster.

Setelah itu Tiemoue Bakayoko hampir mencetak gol pembuka. Namun, bola masih menyentuh badan bek Southampton.

Kemelut terjadi di depan gawang Southampton. Bola liar diteruskan Pedro dengan tendangan keras, tapi membentur tiang gawang.

Jelang babak pertama berakhir, Alonso akhirnya berhasil memecah kebuntuan. Tendangan jarak jauh menembus gawang Southampton. Chelsea unggul sementara 1-0.

Babak Kedua

Gelandang Chelsea Eden Hazard. (AFP Photo/Daniel Leal-Olivas)

Chelsea tak memberi kesempatan kepada lawannya untuk mengembangkan permainan. Mereka terus mengurung daerah pertahanan Southampton.

Namun, Southampton justru hampir membobol gawang Chelsea. Sayang, Austin yang tinggal berhadapan dengan kiper, sontekannya masih bisa ditepis Courtois.

Menit 70 Alonso hampir mencetak gol kedua. Tapi, kali ini tendangan kerasnya masih bisa ditepis Forster.

Alvaro Morata yang barus masuk di babak kedua nyaris memperbesar kemenangan, namun bola masih mengarah ke kiper Southampton,

Austin kembali mengancam gawang Chelsea. Courtois lagi-lagi berhasil menyelamatkan timnya dari kebobolan. Hingga akhir pertandingan, tak ada lagi gol tercipta.

Susunan Pemain

Alvaro Morata (Chelsea) - 9 Gol. (AFP/Daniel Leal-Olivas)

Chelsea: Thibaut Courtois, G. Cahill, Cesar Azpilicueta, Marcos Alonso, Andreas Christensen, Willian, Victor Moses, Eden Hazard (Morata), Tiemoue Bakayoko, N'Golo Kante, Pedro Rodriguez,

Southampton: Fraser Forster, Ryan Bertrand, Maya Yoshida, Cédric Soares, Jack Stephens, Pierre-Emile Hojbjerg, Oriol Romeu, Nathan Redmond, W. Hoedt, James Ward-Prowse, M. Gabbiadini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya