Liputan6.com, Orlando- Orlando Magic secara mengejutkan berhasil menghentikan lima kemenangan beruntun Minnesota Timberwolves di NBA 2017-2018. Aksi menawan Evan Fournier membawa Magic menang 108-102 pada lanjutan NBA, Selasa (16/1/2018) atau Rabu (17/1/2018) pagi WIB.
Pertemuan kedua tim di Amway Center berlangsung alot sejak awal. Di kuarter pertama, papan skor berakhir sama kuat 25 -25.Â
Baca Juga
Advertisement
Timberwolves sempat memimpin tujuh poin di kuarter dua. Namun tembakan tiga angka Aaron Gordon dan Fournier membuat Magic memangkas jarak. Timberwolves hanya unggul setengah bola saat jeda babak pertama.
Magic tertinggal dua poin saat memasuki kuarter tiga. Secara luar biasa Magic mampu membalikkan keadaan berkat 11 poin dan tiga assists D.J. Augustin di kuarter empat.
Kuarter empat berlangsung panas. Guard Magics Arron Afflalo dan forward Timberwolves Nemanja Bjelica diusir wasit saat laga tersisa tujuh menit akibat berkelahi.
Â
Â
Biyombo
Tembakan tiga angka Fournier dan Augustin sempat membuat Magic unggul sembilan poin saat laga tersisa sekitar dua menit. Timberwolves tak putus asa. Jeff Teague dan Karl Anthony Towns memangkas jarak lewat tembakan tiga angka.
Namun Magic bisa memastikan kemenangan setelah Bismack Biyombo membuat lima poin beruntun.
Advertisement
Perbaiki Rekor
Fournier menjadi top scorer Magic dengan 32 poin. Augustin sendiri finis dengan 18 angka. Biyombo membuat 10 poin dan 16 rebound.
Sementara di kubu Timberwolves, Jimmy Butler menghasilkan 28 angka.
Ini menjadi kekalahan ke-17 Timberwolves di NBA musim ini. Mereka menang 29 kali. Sedangkan bagi Magic, kemenangan ini memperbaiki rekor mereka menjadi 13-31.