Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung meraih kemenangan perdana di babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2018. Di tangan Roberto Carlos Mario Gome, Maung Bandung--julukan Persib-- sukses membungkam tamunya, Sriwijaya FC dengan skor tipis, 1-0, Selasa (16/1/2018).
Gol gelandang Persib, Oh In Kyun, menit ke-55 mengubur hasrat SFC yang menargetkan mendapatkan angka agar bisa bersaing di babak penyisihan grup A Piala Presiden 2018.
Advertisement
Baca Juga
Pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Selasa (16/1/2018) disaksikan secara langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Bahkan orang nomor satu di Indonesia itu menonton pertandingan hingga usai.
Presiden RI, Jokowi cukup terhibur dengan permainan kedua tim yang cenderung berimbang hingga akhirnya Persib bisa unggul setelah turun minum. Presiden Jokowi mengaku sangat mendukung ajang turnamen Piala Presiden 2018 yang sanggup menciptakan prestasi dan menghadirkan bibit baru dalam sepak bola dan berdampak kepada Timnas Indonesia.
"Semakin banyak kompetisi, akan semakin banyak untuk sebuah berprestasi," katanya.
"Nah ini untuk mengisi sebelum masuk kompetisi, sangat bagus sekali. Tadi kita lihat kualitasnya juga imbang imbang. Saya ucapkan selamat Persib menang 1-0," ujar Jokowi.
Saksikan juga video pilihan di bawah ini:
Siapa Jagoan Presiden Jokowi?
Piala Presiden 2018 bukan turnamen baru di Indonesia. Hajatan ini sudah berlangsung tiga edisi sejak 2015 lalu. Kali ini, turnamen pramusim ini diikuti 20 klub dari dua divisi.
Meski demikian, Presiden Jokowi mengaku tidak memiliki jagoan. Menurutnya tim pemenang akan mendapat dukungannya."Yang menang (jagoan pada Piala Presiden 2018)," katanya.
Advertisement
Terbagi Lima Grup
Piala Presiden 2018 dibagi menjadi lima grup. Grup A digelar di Bandung diisi Persib Bandung (tuan rumah), Sriwijaya FC, PSM Makassar, PSMS Medan. Grup B dihelat di Balikpapan dihuni Mitra Kukar, Persipura Jayapura, Martapura FC dan Barito Putera
Grup C dilaksanakan di Malang diikuti Arema FC, Bhayangkara FC, PSIS Semarang dan Persela Lamongan. Grup D dilangsungkan di Bali berisikan Bali United, Persija Jakarta, PSPS Pekanbaru dan Borneo FC. Grup E dilaksanakan di Surabaya dengan peserta Persebaya Surabaya, Madura United, Perseru Serui dan PS TNI.