London - Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, dianggap sudah siap untuk bermain di Real Madrid. Penilaian itu mengacu pada performa apik Kane di Tottenham.
Baca Juga
Advertisement
Striker berusia 24 tahun itu merupakan sosok tak tergantikan di lini depan The Lilywhites. Sepanjang musim ini, Kane sudah mencetak 31 gol dari 32 pertandingan di semua kompetisi.
"Kane sudah siap untuk Real Madrid," ujar Graeme Souness, mantan pelatih Blackburn Rovers dan Newcastle United.
Namun demikian, Souness mengungkapkan, Real Madrid harus mengeluarkan biaya besar untuk mendapatkan tanda tangan Kane. Menurutnya, Los Merengues harus merogoh kocek lebih dari 200 juta pound sterling.
"Uang yang dibayarkan Real Madrid untuk Kane akan dimulai dengan angka dua dan delapan angka nol. Saya kira dia akan menjadi pemain (Inggris pertama) yang direkrut dengan transfer 200 juta pounds," ucapnya.
Harry Kane telah memperkuat Tottenham sejak 2009. Pemain yang pernah bermain di akademi Arsenal itu sudah bermain dalam 138 pertandingan dan mencetak 100 gol.
Sumber: AS
Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini