Heynckes Belum Pasti Tinggalkan Munchen

Kontrak Heynckes bersama Munchen akan habis musim ini.

oleh Liputan6.com diperbarui 11 Mar 2018, 10:21 WIB
Diterbitkan 11 Mar 2018, 10:21 WIB
Bayern Munchen-PSG
Pelatih Bayern Munchen, Jupp Heynckes (kiri) melihat para pemainnya saat latihan jelang melawan PSG di Liga Champions di Munich, Jerman, (4/12). Pada pertemuan pertama Munchen takluk 3-0 atas PSG. (AFP Photo/Guenter Schiffmann)

Liputan6.com, Munich - Juup Heynckes masih berteka-teki soal masa depannya di Bayern Munchen. Ia belum tentu pergi meski kontraknya habis akhir musim nanti.

Heynckes berhasil membuat Munchen kembali berjaya di Bundesliga musim ini. Meskipun tim asuhannya belum memastikan gelar juara, namun jarak yang terlampau jauh dengan peringkat dua Schalke 04 merupakan hal yang sulit untuk dikejar.

Sebelumnya, pria berusia 72 tahun ini pernah mengumumkan nama Tuchel sebagai calon penerusnya dalam sebuah wawancara. Namun, dia masih akan mempertimbangkan untuk tetap melatih Munchen musim depan.

"Saya belum menentukan apa-apa. Sampai saat ini saya dengan jelas tidak pernah mengatakan akan pensiun di musim panas ini," ungkapnya kepada wartawan pada hari Jumat kemarin.

"Saya hanya pernah mengacu pada perjanjian kami dari akhir tahun yang masih valid," lanjutnya.

"Mengenai wawancara bersama Sport Bild, saya hanya menekankan apresiasi untuk rekan saya Thomas Tuchel, yang saya kenal sangat baik," tambahnya lagi.

"Tapi jika anda mempelajari konteks keseluruhan wawancara, saya juga memuji banyak rekan pelatih lain," tutupnya.

Tuchel saat ini sedang beristirahat dari dunia sepak bola usai dipecat dari Borussia Dortmund pada bulan Mei 2017 yang lalu. Selain Tuchel, nama pelatih Hoffenheim Julian Nagelsmann kerap disebut sebagai suksesor Heynckes musim depan.

Sumber: www.bola.net

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya