Liputan6.com, Bandung- Nama penyerang naturalisasi Indonesia, Ezra Walian, tiba-tiba mencuat ke permukaan lantaran menjadi salah satu incaran Persib Bandung untuk bisa bergabung pada musim ini.
Tim berjuluk Maung Bandung tersebut masih membutuhkan tambahan kekuatan, terutama di lini depan yang dianggap menjadi salah satu titik lemah.Â
Baca Juga
Advertisement
Habisnya stok pemain lokal di Indonesia memaksa Persib memutar otak agar dapat memenuhi keinginan pelatih Roberto Carlos Mario Gomez.
Peluang merekrut Ezra tidak tertutup lantaran bersama timnya saat ini Almere City, ia hanya menjadi pelapis. Meski memilik kontrak selama tiga tahun, opsi peminjaman bisa ditempuh kedua belah pihak.
Terkait isu tersebut, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Kuswara S Taryono enggan mengungkapkan secara gamblang. Yang pasti, beberapa pemain akan bergabung dalam waktu dekat.
Â
Dirahasiakan
Apakah Ezra akan bergabung? Dia hanya meminta masyarakat untuk menunggu pengumuman resmi dari manajemen juara ISL 2014 tersebut.
"Memang ada penyerang yang akan datang. Belum disebut nama, makanya begitu sosok ini hadir di Bandung (kejutan)."
"Bisa asing atau lokal, atau bisa dua duanya. Sementara ini pemain asing (yang akan tiba lebih dulu). Memang ini kelihatannya yang dibutuhkan kan seorang striker," kata dia di Lapangan Arcamanik, Kota Bandung, Jumat (16/3/2018).
Advertisement
Penuhi Permintaan Gomez
Kuswara menegaskan selama ini manajemen Persib berusaha untuk memenuhi permintaan pelatih Gomez termasuk masalah pemain dan fasilitas latihan, tapi hal tersebut memerlukan waktu.
"Yang jelas kita berusaha yang terbaik karena ada prosesnya juga. Tapi intinya termasuk pemain itu rekomendasi pelatih," katanya.