Persija Fokus Lawan JDT Ketimbang PSMS

Laga melawan JDT akan menentukan langkah Persija di Piala AFC 2018.

oleh Liputan6.com diperbarui 03 Apr 2018, 10:20 WIB
Diterbitkan 03 Apr 2018, 10:20 WIB
Babak Pertama, Arema FC Tahan Persija
Pelatih Persija, Stefano Cugurra (kanan) saat laga melawan Arema FC pada babak pertama lanjutan Liga 1 Indonesia 2018 di Stadion GBK, Jakarta, Sabtu (31/3). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra Teco menilai laga melawan klub Malaysia Johor Darul Ta'zim (JDT) pada laga lanjutan Piala AFC lebih penting ketimbang menghadapi PSMS Medan di Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Sebab, laga tersebut bakal menentukan langkah tim Macan Kemayoran itu di Piala AFC 2018.

Persija akan menjamu JDT di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/4/2018). Sebelumnya, Marco Simic dan kolega akan bertandang ke markas PSMS pada pekan ketiga Liga 1 di Stadion Teladan, Medan, Sumatera Utara, Jumat (6/4/2018).

Menurut Teco, laga melawan JDT akan menjadi prioritas utamanya karena menjadi penentu Persija di Piala AFC. Sementara Liga 1 baru dimulai dan masih ada peluang untuk mengumpulkan banyak poin.

"Liga masih panjang, tapi kami tidak mau kehilangan poin. Tentunya kami butuh poin di setiap pertandingan liga" kata Teco di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (2/4/2018).

"Tapi, pasti melawan Johor lebih penting karena sekarang sisa dua pertandingan di fase grup. Terus yang pertandingan melawan Johor benar-benar pertandingan penting buat menang karena kami nanti pertandingan terakhir lawan Tampines Rovers," ucapnya menambahkan.

Pada April ini, Persija harus menjalani jadwal super padat. Tercatat, ada enam pertandingan yang harus dilalui Ismed Sofyan dan kawan-kawan baik di kompetisi Liga 1 maupun Piala AFC.

Sumber: Bola.net

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya