Legenda Jagokan Marc Marquez Juara Dunia MotoGP 2018

Marc Marquez memenangi tiga balapan terakhir MotoGP 2018.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 24 Mei 2018, 17:45 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2018, 17:45 WIB
Marc Marquez, MotoGP
Selebrasi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez usai memenangkan balapan MotoGP Prancis 2018 di Sirkuit Le Mans. (Twitter/Repsol Honda Team)

Liputan6.com, Le Mans - Meski baru lima seri, tak berlebihan jika memprediksi bahwa Marc Marquez tak akan kesulitan meraih gelar juara dunia MotoGP 2018. Buktinya, tak ada satupun pembalap yang mampu menyaingi konsistensi pembalap Repsol Honda itu.

Sebelumnya, persaingan pada MotoGP 2018 diprediksi bakal berjalan lebih sengit dari sebelumnya. Hal itu berkaca dari mulai meratanya persentase kemenangan setiap pembalap dalam beberapa musim terakhir.

Indikasi itu sempat terlihat dalam dua balapan awal musim ini. Setelah Andrea Dovizioso menguasai MotoGP Qatar, giliran pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow yang tampil sebagai pemenang pada MotoGP Argentina. Namun, tak ada lagi persaingan sengit yang terlihat dalam tiga balapan selanjutnya.

Kebetulan, tiga balapan tersebut dikuasai Marquez, pengoleksi empat gelar juara dunia MotoGP. The Baby Alien sukses merebut podium juara pada MotoGP Austin, Spanyol, dan terkini adalah Prancis.

"Marquez biasanya berada di atas angin. Itu bisa berubah dengan cepat. Lihatlah Valentino (Rossi). Ia telah melakukan ini sejak lama dan masih di depan. Tapi sekarang ia punya masalah, itu bisa terjadi pada siapa saja. Ini bukan pertarungan yang diputuskan dalam satu hari. Tapi jika saya harus bertaruh pada seseorang, itu adalah Marquez," ujar Kenny Roberts Jr, dilansir Speedweek.

 

Kian Sengit

Marc Marquez, MotoGP
Selebrasi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez usai memenangkan balapan MotoGP Prancis 2018 di Sirkuit Le Mans. (Twitter/Repsol Honda Team)

Marquez kini memuncaki klasemen pembalap dengan koleksi 95 poin dari lima seri. Pesaing terdekatnya adalah Maverick Vinales yang terpaut 36 poin. Untuk mengatasi jarak besar itu, para rivalnya tentu berharap Marquez tertimpa banyak kesialan di 14 seri tersisa.

Meski begitu, Roberts yang jadi juara dunia 500cc 1978, 1979, dan 1980 itu tetap menilai bahwa persaingan MotoGP masih berlangsung sengit. Bahkan, ia tak ragu menyebut MotoGP sebagai acara olahraga terbaik di dunia.

"Apa yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir? Perlombaan jauh lebih baik. Balapan tak pernah begitu bagus dalam hal euforia. Sekarang ada pembalap yang bisa memenangkan lomba dengan mesin satelit. Jika Anda melihat kejuaraan dunia, MotoGP adalah yang terdepan," ungkap Roberts.

Klasemen MotoGP 2018

1. Marc Marquez (Repsol Honda) 95 poin

2. Maverick Vinales (Movistar Yamaha) 59 poin

3. Johann Zarco (Movistar Yamaha) 58 poin

4. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) 56

5. Danilo Petrucci (Pramac Ducati) 54

6. Jack Miller (Pramac Ducati) 49

7. Andrea Iannone (Suzuki) 47

8. Cal Crutchlow (LCR Honda) 46

9. Andrea Dovizioso (Ducati) 46

10. Dani Pedrosa (Repsol Honda) 29

11. Tito Rabat (Avintia Racing) 24

12. Alex Rins (Suzuki) 22

13. Pol Espargaro (KTM) 18

14. Jorge Lorenzo (Ducati) 16

15. Franco Morbidelli (Marc VDS) 16

16. Aleix Espargaro (Aprilia) 13

17. Hafizh Syahrin (Yamaha Tech 3) 13

18. Alvaro Bautista (Angel Nieto Team) 12

19. Takaaki Nakagami (LCR Honda) 10

20. Mika Kalilo (KTM) 6

21. Scott Redding (Aprilia) 5

22. Bradley Smith (KTM) 5

23. Karel Abraham (Angel Nieto Team) 1

24. Thomas Luthi (Marc VDS) -

25. Xavier Simeon (Avintia) -

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya