Jakarta, - Panpel Persija Jakarta menyiapkan lima lokasi nonton bareng (nonbareng) untuk The Jakmania yang tidak bisa hadir menyaksikan langsung pertandingan kontra Persebaya Surabaya dan Persib Bandung di Stadion PTIK, Jakarta, pada 26 dan 30 Juni 2018. Hal ini lantaran kapasitas Stadion PTIK yang sangat terbatas.
Persija diizinkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi untuk menggelar dua laga tunda kontra Persebaya dan Persib di Stadion PTIK. Namun, yang menjadi permasalahan adalah minimnya kapasitas di stadion milik Kepolisian RI itu.
Advertisement
Baca Juga
- Panpel Persija Tak Menyiapkan Rantis buat Persib?
- Persebaya Prioritaskan Gol ketimbang Main Cantik saat Melawan Persija
- Jelang Kontra Persija, Striker Persebaya Belum Sembuh dari Cedera
Seperti dilansir dari situs resmi Persija Jakarta, pihak manajemen telah melakukan perhitungan ulang jumlah riil kapasitas stadion dengan melibatkan panpel Persija, kepolisian, dan Pengurus Pusat The Jakmania.
Jumlah kapasitas yang minim di stadion, yang hanya memiliki satu tribune, membuat Persija menyiapkan lima titik untuk menyiapkan layar lebar agar The Jakmania tetap bisa menyaksikan dua laga tersebut.
"Setelah dihitung dengan disesuaikan dengan kapasitas stadion, akhirnya yang nanti hadir hanya untuk undangan saja, seperti sponsor dari PT LIB maupun sponsor kami," ujar Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade.
"Bagi The Jakmania yang tidak bisa masuk ke Stadion PTIK, kami menyediakan layar lebar di beberapa titik. Sekitar lima titik akan ada di GOR Ciracas, Lapangan Aldiron, Stadion Cendrawasih, Monumen Nasional, dan Lapangan Pulomas. Silakan datang ke lokasi nonton bareng yang sudah ditentukan," lanjutnya.
Persija Jakarta sudah memulai beradaptasi dengan Stadion PTIK. Macan Kemayoran sempat melakukan uji coba lapangan saat diajak latih tanding Timnas Korea Selatan U-23 yang tengah berada di Indonesia pada Kamis (21/6/2018).