Marouane Fellaini Perpanjang Kontrak Bersama MU?

Teka-teki seputar masa depan Marouane Fellaini bersama MU akhirnya terjawab.

oleh Liputan6.com diperbarui 28 Jun 2018, 18:30 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2018, 18:30 WIB
Brighton & Hove Albion, Manchester United, Premier League
Duel pemain Brighton, Gaetan Bong (kiri0 dengan pemain Manchester United, Marouane Fellaini pada lanjutan Premier League di AMEX Stadium, Brighton, (4/5/2018). MU kalah 0-1 dari Brighton. (Gareth Fuller/PA via AP)

Liputan6.com, Jakarta - Marouane Fellaini dikabarkan resmi bertahan di Manchester United (MU) hingga tahun 2020 mendatang. Fellaini disebutkan sudah sepakat tinggal lagi bersama klub.

Seperti diketahui, sepanjang bursa transfer ini, nama Fellaini menjadi topik yang cukup sering dibahas. Ia dikabarkan akan hengkang dari MU pada musim panas ini.

Hal ini diindikasikan dengan keengganannya menandatangani kontrak baru di United. Padahal kontrak sang pemain sudah habis pada akhir pekan nanti.

Namun dilansir dari media asal Belgia, HLN Sport Fellaini nampaknya akan bertahan lebih lama di Old Trafford. Sang pemain dikabarkan sudah sepakat untuk bertahan lebih lama bersama setan merah.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Sudah Beri Kode

FOTO: Pesta Gol ke Gawang Tunisia, Belgia Melangkah ke 16 Besar
Gelandang Belgia, Marouane Fellaini, menyundul bola saat melawan Tunisia pada laga grup G Piala Dunia di Stadion Spartak, Moskow, Sabtu (23/6/2018). Belgia menang 5-2 atas Tunisia. (AP/Hassan Ammar)

Beberapa hari yang lalu, Fellaini sudah mengonfirmasi bahwa ia sudah membuat keputusan mengenai masa depannya. Ia mengatakan akan segera mengumumkannya secara resmi dalam waktu dekat.

"Saya tahu di mana saya akan bermain tahun depan, dan itu tidak akan mempengaruhi permainan saya di Piala Dunia."

"Kontrak itu sudah saya tanda tangani, dan saya akan mengumumkannya dalam beberapa hari ke depan."


Kontrak Jangka Pendek

Dari laporan HLN itu, dikabarkan Fellaini tidak mendapat kontrak jangka panjang. Ia hanya diikat dengan kontrak baru berdurasi 2 tahun.

Dengan kontrak ini, Fellaini akan bertahan hingga tahun 2020. Ia dikabarkan akan mendapat kenaikan gaji, meski nominalnya tidak sebesar yang ia tuntut.

Menurut laporan tersebut, sekitar 48 jam lagi Fellaini akan resmi mengumumkan bahwa ia bertahan bersama MU


Ubah Starategi Transfer

Dengan bertahannya Fellaini, Jose Mourinho dikabarkan tidak jadi membeli gelandang kedua pada musim panas ini. Ia kabarnya akan fokus ke area lain ketimbang mendatangkan gelandang box to box baru yang semula diproyeksikan untuk menggantikan Fellaini.

Sumber: bola.net

 

 

*Pantau hasil hitung cepat atau Quick Count Pilkada 2018 untuk wilayah Jabar, Jateng, Jatim, Sumut, Bali dan Sulsel. Ikuti juga Live Streaming Pilkada Serentak 9 Jam Nonstop hanya di liputan6.com.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya