Piala Dunia: Sempat Diancam, Timnas Kolombia Disambut Meriah Saat Pulang

Kolombia kalah adu penalti dari Inggris di babak 16 besar Piala Dunia 2018.

oleh Liputan6.com diperbarui 06 Jul 2018, 09:51 WIB
Diterbitkan 06 Jul 2018, 09:51 WIB
Semangat Pemain Kolombia Jelang Hadapi Inggris
Para pemain Timnas Kolombia di Piala Dunia 2018. (AFP Photo/Juan Mabromata)

Liputan6.com, Moskow - Wakil Amerika Selatan, Kolombia, harus pulang lebih dini dari Piala Dunia 2018. Mereka takluk di tangan Inggris pada laga babak 16 besar Piala Dunia 2018, Rabu (4/7/2018).

Meskipun demikian, tak ada tampak sedih dari raut wajah para pendukung Kolombia mengetahui kekalahan Kolombia di Piala Dunia 2018. Mereka menyambut Radamel Falcao dan kawan-kawan dengan sukacita sepulangnya dari Rusia.

Kolombia yang sempat tertinggal lebih dulu berhasil menyamakan kedudukan melalui sundulan Yerry Mina pada menit-menit akhir. Berkat itu, pertandingan pun harus dilanjutkan hingga ke babak dramatis, yakni adu penalti.

Sayangnya, perjuangan skuat asuhan Jose Pekerman tersebut harus kandas setelah eksekutor kelima mereka, Carlos Bacca, gagal menyarangkan bola ke gawang Jordan Pickford. Dengan begitu, The Three Lions pun dipastikan lolos ke babak delapan besar Piala Dunia 2018.

 

Kerumuman Pendukung Kolombia

Suporter Kolombia
Suporter timnas Kolombia menutupi wajah dengan tangan saat timnya kalah dari Inggris pada siaran langsung pertandingan 16 besar Piala Dunia 2018 di Bogota, Selasa (3/7). Kolombia menyerah 3-4 dari Inggris melalui drama adu penalti. (AP/Fernando Vergara)

Para pemain Kolombia pun harus pulang ke kampung halamannya dengan perasaan sedih karena tak mampu memenuhi harapan pendukungnya. Tetapi, reaksi berbeda justru nampak saat mereka tiba di Bogota.

Ribuan pendukung Kolombia memadati jalanan di ibukota Kolombia itu saat bus para pemain datang. Radamel Falcao dkk pun disambut bak pahlawan walaupun kalah, dan ekspresi kesedihan atau kecewa tidak tampak dari keramaian.

Tak hanya warga sipil, tentara Kolombia pun juga turut bersuka cita dengan kepulangan para pemain timnas. Mereka tampak dengan topi khas tentara dan kompak mengenakan seragam timnas Kolombia yang berwarna kuning itu.

 

Tetap Ada Ancaman

Kegembiraan nampak dari wajah para pendukung Kolombia di Bogota. Tetapi, beberapa pendukung yang lainnya rupanya masih belum bisa menerima kekalahan tim kesayangannya dengan lapang dada.

Menurut laporan Daily Mail, dua pemain Kolombia menerima ancaman kematian dari pendukungnya. Ancaman tersebut ditujukan kepada dua punggawa yang gagal mengeksekusi penalti, yakni Carlos Bacca dan Mateus Uribe.

Seperti yang diketahui, eksekusi Uribe melambung tinggi hingga membentur mistar gawang. Sedangkan tembakan Bacca berhasil diselamatkan dengan gemilang oleh Pickford, yang membuat kiper Inggris itu menuai banyak pujian setelahnya.

Sumber: Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya