Ucapan Duka Ridwan Kamil Atas Wafatnya Seorang Suporter Persija

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengucapkan bela sungkawa terkait wafatnya seorang suporter Persija Jakarta.

oleh Rizki Hidayat diperbarui 23 Sep 2018, 22:21 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2018, 22:21 WIB
Aksi The Jakmania
Para suporter Persija, The Jakmania, melakukan aksi seribu lilin dan tabur bunga untuk mengenang anggotanya Muhammad Fahreza yang meninggal diduga akibat tindak kekerasan di SUGBK, Jakarta, Senin (16/5/2016). (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)... Selengkapnya

Bandung - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, turut berduka terkait wafatnya seorang suporter Persija Jakarta, jelang laga kontra Persib Bandung pada pekan ke-23 GO-Jek Liga 1 2018 bersama Bukalapak, Minggu (23/9/2018).

The Jakmania yang diketahui bernama Haringga Sirilla itu meninggal dunia akibat mengalami pengeroyokan yang dilakukan sejumlah oknum Bobotoh. Peristiwa itu terjadi di luar Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), tepatnya di area parkir gerbang biru pada pukul 13.00 WIB.

Korban yang berusaha menyelamatkan diri terus diteriaki sebagai pendukung Persija. Haringga sempat meminta tolong kepada tukang bakso yang berada di dekat lokasi.

Namun, massa terus mengeroyok korban dengan menggunakan balok kayu, piring, botol dan benda-benda lainnya sehingga korban mengalami luka parah dan wafat di lokasi.

Meninggalnya pendukung Persija Jakarta jelang laga melawan Persib Bandung, membuat Ridwan Kamil kecewa. Mantan Walikota Bandung itu pun meminta maaf kepada keluarga korban, Persija, dan The Jakmania.

"Saya sangat berduka cita atas meninggalnya suporter Persija atas nama Haringga Sirilla, warga Cengkareng tadi siang. Sangat kecewa dan menyesalkan tindakan biadab oknum Bobotoh yang menodai kemenangan tim Persib yang di dapat dengan susah payah," tulis Ridwan Kamil di akun Instagram nya.

"Bagaimanapun, dalam situasi seperti ini, secara kemanusiaan, saya pribadi memohon maaf kepada keluarga korban dan rekan-rekan The Jak Persija," lanjutnya.

Atas kejadian ini, Satreskrim Polrestabes Bandung mengamankan enam orang yang diduga sebagai tersangka dan satu orang saksi kunci. Ciri-ciri tersangka berhasil terungkap berkat rekaman video suporter yang berada di lokasi.

"Saya sudah meminta kepolisian untuk menangkap dan menghukum seberat-beratnya kepada oknum biadab yang terlibat. 5 tersangka (6 versi polisi) sudah ditangkap dan ditahan di Polrestabes Bandung," tulis Ridwan Kamil.

"Semoga peristiwa ini menjadi pembelajaran untuk kita semua untuk tidak melakukan fanatisme berlebihan, karena merah putih dan Indonesia Raya kita masih sama."

"Bagi saya lebih baik tidak ada liga sepak bola jika harus mengorbankan nyawa manusia. Hapunten," tutup Ridwan Kamil yang juga suporter setia Persib Bandung.

 
 
 
View this post on Instagram

Saya sangat berduka cita atas meninggalnya suporter Persija atas nama Haringga Sirilla, warga Cengkareng tadi siang. Sangat kecewa dan menyesalkan tindakan biadab oknum Bobotoh yang menodai kemenangan tim Persib yg di dapat dgn susah payah. ______ Bagaimanapun, dalam situasi seperti ini, secara kemanusiaan, saya pribadi memohon maaf kepada keluarga korban dan rekan2 The Jak Persija. _______ Saya sudah meminta kepolisian untuk menangkap dan menghukum seberat-beratnya kepada oknum biadab yang terlibat. 5 tersangka sudah ditangkap dan ditahan di Polrestabes Bandung. ________ Semoga peristiwa ini menjadi pembelajaran untuk kita semua untuk tidak melakukan fanatisme berlebihan, karena merah putih dan Indonesia Raya kita masih sama. _______ Bagi saya lebih baik tidak ada liga sepakbola jika harus mengorbankan nyawa manusia. Hapunten.

A post shared by Ridwan Kamil (@ridwankamil) on

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya