- Mantan striker Manchester United, Dimitar Berbatov, mengaku kagum dengan kepercayaan diri yang dimiliki Matteo Guendouzi. Menurutnya, Guendouzi merupakan calon bintang masa depan Arsenal.
Matteo Guendouzi menjadi satu di antara lima pembelian Unai Emery sejak bergabung dengan Chelsea. Usia yang masih 19 tahun membuat keraguan muncul kepada Guendouzi.
Baca Juga
Australia Memamerkan Kondisi Rumput Sydney Football Stadium Menjelang Pertandingan Melawan Timnas Indonesia: Sangat Mulus
Exco PSSI: Naturalisasi Jairo Riedewald untuk Timnas Indonesia Lebih Sulit Dibandingkan Maarten Paes Karena Ada Kendala
Ratu Tisha Ajak Masyarakat untuk Dukung Timnas Indonesia di Bawah Pimpinan Patrick Kluivert
Berbatov menjadi satu di antara sosok yang mengaku mengagumi Guendouzi. Menurutnya, Guendouzi seperti pemain senior di Arsenal.
Advertisement
“Guendouzi masih berusia 19 tahun, namun seperti menjadi pemain senior Arsenal,” ujar Berbatov.
“Saya sangat ingin menghadapinya. Ia membuat saya kesal karena prestaisnya yang mengagumkan.”
“Guendouzi tampil dengan kepercayaan diri yang tinggi. Ia berada di mana-mana dan membuat kesal pemain lawan.”
“Guendouzi boleh saja berusia 19 tahun. Tetapi, ia memiliki mental bermain seperti pemain berusia 24 tahun,” ungkap Berbatov.
Arsenal mendatangkan Guendouzi dari Lorient atas permintaan Emery. Pembelian tersebut sempat mengundang tanda tanya, namun Guendouzi mampu membuktikan kualitansya.
Sumber: Bola.com