Persija Juara, Marko Simic Sempat Tertekan Kehadiran Ayah di SUGBK

Marko Simic mencetak dua gol saat Persija mengalahkan Mitra Kukar 2-1.

oleh Liputan6.com diperbarui 10 Des 2018, 18:35 WIB
Diterbitkan 10 Des 2018, 18:35 WIB
Persija Jakarta Vs Persela Lamongan
Striker Persija, Marko Simic, menyapa suporter usai melawan Persela pada laga Liga 1 di SUGBK, Jakarta, Selasa (20/11). Persija menang 3-0 atas Persela. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Liputan6.com, Jakarta Marko Simic boleh saja gagal merebut gelar top scorer Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak 2018. Namun kemenangan atas Mitra Kukar tetap terasa spesial bagi pemain Kroasia itu. 

Dua gol dicetak Marko Simic saat mengantar Persija Jakarta menang 2-1 atas Mitra Kukar dalam laga terakhir Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Minggu (9/12/2018). Hasil ini sekaligus membawa Persija menjadi juara Liga 1. 

Kemenangan itu juga terasa istimewa bagi striker asal Kroasia tersebut karena kehadiran sang ayah di tribune stadion, menyaksikan dirinya membawa Persija menjadi juara Liga 1.

Marko Simic mencetak gol lewat eksekusi penalti dan tandukan kepala yang membawa Persija menang 2-1 sekaligus keluar sebagai kampiun. Ayah Simic pun sempat turun ke lapangan dan ikut merayakan gelar juara.

Marko Simic  mengaku sempat tertekan dengan kehadiran sang ayah yang sudah lama tak melihatnya tampil langsung di stadion. Namun, Marko Simic juga merasa senang karena sang ayah bisa merasakan atmosfer luar biasa di SUGBK, terutama karena Persija memastikan gelar juara ketika dia datang.

"Sudah lama sejak terakhir kalinya dia menyaksikan saya bermain langsung di stadion. Jadi ketika dia datang, saya merasakan tekanan yang lebih besar," ujar Marko Simic.

"Dia selalu mengikuti pertandingan yang saya mainkan, tetapi belum pernah dia merasakan nonton langsung dan beruntung sekali karena dia bisa datang dan merasakan suasana GBK hari ini. Saya senang karena dia tidak akan melupakan momen bahagia hari ini, seperti yang juga saya rasakan," lanjut striker berusia 30 tahun itu.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Momen Pertama

Persija Jakarta Vs Mitra Kukar
Striker Persija Jakarta, Marko Simic, menggunakan bendera Kroasia merayakan gelar juara usai mengalahkan Mitra Kukar pada laga Liga 1 di SUGBK, Jakarta, Minggu (9/12). Persija menang 2-1 atas Mitra. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Simic sangat bahagia dengan kehadiran sang ayah, karena selama bermain di Indonesia belum ada satu pun keluarganya yang menyaksikan langsung dirinya bermain untuk Persija.

"Selama ini hanya The Jakmania yang selalu memberikan dukungan untuk saya, tetapi baru kali ini ada keluarga saya. Selama ini belum ada keluarga saya yang menyaksikan langsung saya dari tribune. Jadi ketika ayah saya datang, maka ini sangat penting dan spesial bagi saya," ujar Marko Simic.

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

Sumber: Bola.com

 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya