Liputan6.com, Barcelona - Rekrutan anyar Barcelona, Kevin-Prince Boateng pernah mengalami masa-masa sulit dalam kariernya di Liga Spanyol. Sebelumnya, pemain yang dipinjam dari Sassuolo ini, memang pernah merumput di liga Negeri Matador bersama Las Palmas, pada 2016.
Ketika itu, dari klub Italia, AC Milan, dia memutuskan untuk pindah ke Spanyol dan membela Las Palmas. Ketika itu, pemain Timnas Ghana ini sempat mengalami masa-masa sulit di hidupnya.
Advertisement
Baca Juga
Dia tiba di Spanyol dengan status "Bad Boy". Dan, seperti yang dilansir media asal Spanyol, Marca, Boateng pernah mengalammi masa dimana ia hampir menjadi bangkrut.
"Dalam dua tahun saya menghabisakan uang saya untuk membeli mobil, jam tangan, klub, dan restoran. Disaat itulah saya meras sangat menyesal," ujar Kevin-Prince Boateng.
Mulai saat itu, Kevin-Prince Boateng mulai mengubah kehidupannya sebagai sepak bola profesional yang memiliki mentalitas, serta lebih rendah hati. Pada hari-hari pertamanya di Las Palmas, ia mengundang rekan satu timnya untuk mkana malam, hal ini ia lakukan sebagai usaha pendekatan satu sama lain.
Kevin-Prince Boateng juga menyewa guru bahasa Spanyol untuk melatihnya berbahasa di lingkungan yang baru. Perlahan-lahan, kehidupan dan kariernya pun membaik.
Jadi Dewasa
Selama berseragam Las Palmas, Boateng ditempatkan di posisi yang agak menyerang, dan sepertinya dia menikmati peran barunya di Las Palmas. Satu musim bermain untuk Las Palmas, Boateng telah tampil sebanyak 28 pertandingan dengan mencetak 10 gol dan empat asist salah satu golnya ia ciptakan saat melwan Real Madrid.
Presiden klub Las Palmas, Miguel Angel Ramirez, juga turut berkomentar tentang kepindahan pria 31 tahun tersebut ke Barcelona. Ia memuji bahwa Boateng merupakan sosok yang dewasa, bertanggung jawab serta memiliki komimen yang kuat.
"Barcelona mendapatkan seorang pemain yang profesional, dimana dia (boateng) akan memanfaatkan waktu bermain yang diterimanya dan dia adalah orang yang hebat diruang ganti, " tuturnya seperti dilansir Marca Radio.
Â
Advertisement
Bisa Dibeli
Boateng didatangkan dari Sassuolo oleh Barcelona dengan status pinjaman dengan biaya 2 juta euro hingga akhir musim. Namun, El Blaugara diberikan opsi untuk membelinya dengan harga 8 juta euro.
Di Barcelona, Boateng disiapkan sebagai pelapis Lionel Messi dan Luis Suarez. Maklum, penyerang lainnya, Mousa Dembele tengah mengalami cedera, sedangkan Munir sedang dipinjamkan.Satu penyerang lainnya, Malcolm dianggap belum meyakinkan. (Fatur Rahman/Mg)