Jadwal Persipura vs Persija Jakarta di Shopee Liga 1, Live Indosiar

Berikut jadwal Persipura vs Persija di lanjutan Shopee Liga 1 yang akan disiarkan oleh Indosiar.

oleh Edu Krisnadefa diperbarui 11 Sep 2019, 14:10 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2019, 14:10 WIB
Piala Indonesia 2019: Persija Jakarta Vs Bali United
Persija bakal dijamu Persipura di di Stadion di Stadion Aji Imbut, Tenggarong. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta akan kembali turun gelanggang di ajang Shopee Liga 1 2019. Di awal laga putaran kedua ini, Tim Macan Kemayoran menjadi tamu Persipura Jayapura di Stadion di Stadion Aji Imbut, Tenggarong.

Persipura memang harus menggunakan stadion lain, lantaran markas mereka, Stadion Mandala Jayapura masih dalam renovasi untuk digunakan sebagai ajang PON 2020.

Bagi Persija, laga ini bisa mereka jadikan ajang kebangkitan lantaran buruknya performa mereka di putaran pertama. Persija sendiri masih terdampar di posisi ke-17 klasemen dengan 14 poin dari 14 pertandinggan.

Namun, tentu mereka harus kerja keras. Pasalnya, performa Persipura sedang bagus. Tim asuhan Jacksen F Tiago ini tak terkalahkan di empat laga terakhir: tiga kali menang dan sekali imbang.

Berikut jadwal Persipura vs Persija di lanjutan Shopee Liga 1 yang akan disiarkan oleh Indosiar.

Jadwal

Rabu, 11 September 2019

18.30 WIB: Persipura vs Persija

Stadion Aji Imbut, Tenggarong

LIVE: Indosiar

Perkiraan Pemain

Persipura Jayapura vs Persija Jakarta
Shopee Liga 1 2019: Persipura Jayapura vs Persija Jakarta. (Bola.com/Dody Iryawan)

Persipura (4-4-2): Dede Sulaiman (kiper); Andre Ribeiro, Israel Wamiau, Ricardo Salampessy, Yohanis Tjoe (belakang); Ian Louis Kabes, Ibrahim Conteh, Oh Inkyun, Mamadou Samassa (tengah); Boaz Solossa, Titus Bonai (depan)

  • Pelatih: Jacksen Tiago

Persija (4-3-3): Shahar Ginanjar (kiper); Tony Sucipto, Maman Abdurrahman, Fachruddin Aryanto, Rezaldi Hehanussa (belakang); Sandi Sute, Fitra Ridwan, Joan Tomas (tengah); Riko Simanjuntak, Heri Susanto, Marko Simic (depan)

  • Pelatih: Julio Banuelos
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya