Ketika Para Pemain Wanita Juventus Berebut Foto dengan Cristiano Ronaldo

Manajemen Juventus mengadakan Pesta Natal yang berlangsung pekan ini di Turin dan mengundang 600 tamu, termasuk Cristiano Ronaldo.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 13 Des 2019, 21:00 WIB
Diterbitkan 13 Des 2019, 21:00 WIB
Cristiano Ronaldo bersama pemain tim wanita Juventus,Cecilia Salvai,
Cristiano Ronaldo bersama pemain tim wanita Juventus,Cecilia Salvai, di acara pesta Natal I Bianconeri pekan ini (Foto: Instagram)

Liputan6.com, Turin - Juventus telah menggelar pesta Natal pekan ini. Acara ini merupakan inisiasi dari Andrea Agnelli selaku Presiden klub yang berjulukan I Bianconeri tersebut.

Sebanyak 600 tamu mendapat undangan untuk hadir dalam pesta Natal Juventus. Daftar tamu yang diundang termasuk pula para pemain Juventus, baik dari tim pria maupun wanita.

Pesta Natal ini berlangsung di Turin, kota yang merupakan markas Si Nyonya Tua. Sederet anggota skuat utama Juventus seperti Cristiano Ronaldo, Gianluigi Buffon, Matthijs de Ligt, Leonardo Bonucci, hingga Aaron Ramsey terlihat dalam pesta itu.

Tak mau kalah, para pemain wanita Juventus juga turut meramaikan acara tersebut. Dua pilar penting tim Juventus wanita, Cecilia Salvai dan Sofie Junge Pedersen, terlihat banyak mengambil kesempatan untuk foto bareng.

Bahkan, beberapa pemain wanita tampak bergantian untuk berfoto bareng Cristiano Ronaldo. Kemudian, para wanita itu berlomba memamerkan hasil selfie mereka dengan kapten Timnas Portugal tersebut.

Pesta Meriah

Gol Ronaldo dan Higuain Bawa Juventus Taklukkan Bayer Leverkusen
Para pemain Juventus merayakan kemenangan. (AP Photo/Martin Meissner)

Selain anggota tim, sponsor dan keluarga dari manajemen I Bianconeri masuk dalam daftar undangan. Pesta itu berjalan meriah dan tentu saja tim pria Juventus menjadi pusat perhatian dalam acara digelar tiap tahun tersebut.

Namun, yang menarik, tidak ada sosok Mario Mandzukic dalam pesta Natal Juventus. Pemain asal Kroasia itu konon tidak diundang, walaupun statusnya masih pemain I Bianconeri dan tengah berlatih bersama Borussia Dortmund.

Posisi Juventus

Musim ini, Juventus mendapat perlawanan ketat dari Inter Milan dalam persaingan menuju gelar Scudetto. Di klasemen sementara Liga Italia, Juventus menempati di peringkat kedua, tertinggal dua poin dari Inter Milan yang berada di puncak.

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya