Alasan Utama Coutinho Tutup Rapat Pintu untuk MU

Coutinho tetap tidak senang bergabung dengan MU karena hubungannya dengan rival lamanya di Liga Inggris, Liverpool.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 20 Mar 2020, 08:30 WIB
Diterbitkan 20 Mar 2020, 08:30 WIB
Winger Bayern Munchen, Philippe Coutinho.
Winger Bayern Munchen, Philippe Coutinho, berhasil mencetak hattrick pada laga kontra Warder Bremen di Allianz Arena akhir pekan lalu. Bayern pun menang 6-1 atas Bremen. (AFP/Christof Stache)

Liputan6.com, Barcelona - Philippe Coutinho disebut-sebut sempat memberikan persetujuan untuk menandatangani kontrak dengan Tottenham Hotspur musim panas lalu. Coutinho saat ini masih dipinjamkan Barcelona ke Bayern Munchen.

Namun, rencana transfer Coutinho itu, tidak pernah terwujud karena negosiasi antara Spurs dan Barcelona gagal. Mauricio Pochettino kemudian bertugas di Tottenham.

Tapi, pelatih asal Argentina itu dipecat oleh klub London utara pada bulan November dan dia terus dikaitkan dengan Manchester United (MU). Meskipun Ole Gunnar Solskjaer telah membantu Setan Merah meraih catatan tak terkalahkan di semua kompetisi.

MU juga dilaporkan pernah melirik Coutinho musim panas lalu. Dan surat kabar Catalan Sport edisi Kamis mengklaim mereka bisa kembali jadikan Coutinho target setelah musim ini, jika Pochettino ditunjuk sebagai penerus Solskjaer di Old Trafford.

Namun, Coutinho tetap tidak senang bergabung dengan MU karena hubungannya dengan rival lamanya di Liga Inggris, Liverpool. Karena itu, jalan untuk bergabung dengan mereka benar-benar tertutup.

Minat Lama

Bayern Munchen Hajar Tottenham Hotspur 3-1
Pemain Bayern Munchen Philippe Coutinho (kiri) dan pemain Tottenham Hotspur Moussa Sissoko merebut bola pada pertandingan Grup B Liga Champions di Munich, Jerman, Rabu (11/12/2019). Munchen mengalahkan Tottenham 3-1. (Odd ANDERSEN/AFP)

Klub juara Inggris 20 kali itu adalah satu-satunya tim yang kemungkinan besar dikesampingkan sang pemain.

Coutinho saat ini dipinjamkan ke Bayern Munchen. Klub Bundesliga ini telah memutuskan untuk tidak menjadikan transfernya permanen di musim panas.

Sebelum bergabung dengan klub Bavaria, Chelsea ingin pemain berusia 27 tahun itu menjadi penerus Eden Hazard. Namun, mereka tidak bisa menandatangani pemain Brasil karena larangan transfer mereka.

Masa Depan Suram

Laporan lain juga menunjukkan The Blues masih tertarik dengan Coutinho. Mereka dikabarkan berminat menampung Coutinho dari Barcelona.

Masa depan gelandang asal Brasil itu buram setelah Bayern Munchen, klub yang meminjamnya dari Barcelona, tak mau membelinya secara permanen.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya