MU Dapat Kabar Baik Dalam Perburuan Jadon Sancho

MU memang menjadikan Sancho buruan utama untuk bursa transfer musim panas 2020.

oleh Thomas diperbarui 07 Apr 2020, 18:00 WIB
Diterbitkan 07 Apr 2020, 18:00 WIB
Pesepak Bola dengan Nilai Pasar Tertinggi Saat Berusia 18 Tahun
Jadon Sancho (AFP/Adrian Dennis)

Liputan6.com, London- Peluang Manchester United (MU) mendapatkan winger Borussia Dortmund Jadon Sancho membesar. MU unggul satu langkah dibanding pesaing terberatnya Chelsea.

MU dan Chelsea sebelumnya dikabarkan memimpin dalam perburuan Sancho yang juga diminati Juventus, Liverpool dan Real Madrid.

Manajer Chelsea Frank Lampard telah meminta langsung kepada pemilik klub Roman Abramovich untuk mewujudkan keinginannya memiliki Sancho musim depan.

Namun menurut laporan media Inggris, Sancho tidak tertarik bergabung dengan Chelsea. Sancho diduga lebih memprioritaskan bergabung dengan MU musim depan.

MU memang menjadikan Sancho buruan utama untuk bursa transfer musim panas 2020. Pemuda 20 tahun itu dibutuhkan karena Jesse Lingard tampil sangat buruk dan akan segera ditendang dari Old Trafford.

 

 

Gigit Jari

Jika kabar Sancho menolak Chelsea benar adanya, maka akan menjadi pukulan telak bagi Lampard. Pria Inggris itu kembali gagal mendapatkan pemain incarannya.

Seandainya Sancho sampai lepas, Chelsea bakal pusing. Demi Sancho, Chelsea sudah mencampakan Willian. Negosiasi kontrak baru dengan Willian tak menemui kata sepakat.

Willian

10 wonderkid dengan menit bermain terbanyak di eropa
Jadon Sancho(AFP/Odd Andersen)

"Dengan Chelsea, ini sudah berakhir. Semua tahu bahwa kontrak saya akan berakhir dalam beberapa bulan lagi. Untuk memperpanjangnya akan sulit," kata Willian awal pekan ini.

"Chelsea mengusulkan tambahan dua tahun, dan saya inginnya tiga tahun. Kami tidak bicara lagi, tidak akan ada negosiasi lagi," ucap pemain berusia 31 tahun itu melanjutkan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya