3 Klub yang Berminat Datangkan Kevin De Bruyne dari Manchester City

Tak sulit bagi Kevin De Bruyne untuk mendapatkan klub baru jika memang meninggalkan Manchester City.

oleh Ario Yosia diperbarui 24 Mei 2020, 21:40 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2020, 21:40 WIB
Manchester City Raih Tropi Carabao Cup
Aksi Kevin De Bruyne lewati Willian pada laga final Carabao Cup 2019 yang berlangsung di stadon Wembley, London, Senin (25/2). Man City menang 4-3 atas Chelsea lewat drama adu penalti. (AFP/Glyn Kirk)

Jakarta Kevin De Bruyne merupakan salah satu pemain terbaik Manchester City saat ini. Berbekal visi bermain yang mumpuni, pemain asal Belgia ini tergolong gelandang terhebat di Eropa atau bahkan dunia.

De Bruyne terikat kontrak di Etihad Stadium sampai 2023 mendatang. Akan tetapi, masa depan sang gelandang bersama The Citizens mulai jadi tanda tanya.

Sang pemain mengaku akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester City, jika klub harus menjalani larangan dua tahun bermain di kompetisi Eropa.

Seperti diketahui, Manchester City mendapat hukuman dari UEFA karena telah melakukan pelanggaran serius mengenai aturan Financial Fair Play. Jawara Premier League itu sudah mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase untuk Olahraga.

Namun, komentar Kevin De Bruyne itu bisa membuat beberapa klub siaga. Mengingat bakatnya yang gila, siapa pun akan senang memiliki mantan pemain Chelsea itu di skuad mereka.

Siapa klub yang bersedia menebus Kevin De Bruyne dalam situasi saat ini? Berikut ini tiga klub yang bisa menjadi tujuan De Bruyne selanjutnya seperti dilansir Ronaldo.com.

Real Madrid

Manhcester City, Top Scorer,
Pemain Manchester City, Kevin De Bruyne (kanan) menempati peringkat keenam pencetak gol terbanyak tim, yakni dengan koleksi tujuh gol hingga pekan ke-34 Premier League. (AFP/Lindsey Parnaby)

De Bruyne membantu Manchester City mengalahkan Real Madrid di Liga Champions pada bulan Februari lalu. Setelah membuat assist untuk Gabriel Jesus, De Bruyne mencetak gol kemenangan untuk timnya.

De Bruyne dilahirkan untuk menjadi bintang di panggung terbesar di dunia sepak bola. Dan tidak ada tempat yang lebih baik bagi sang pemain daripada Real Madrid?

Kedatangan pemain berusia 28 tahun itu bisa mendongrak performa raksasa Spanyol tersebut. Ia juga bisa membantu Los Blancos kembali ke era kejayaan.

  

PSG

Manchester City Permalukan Arsenal 3-0 di Emirates
Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Arsenal pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di di Stadion Emirates, London (15/12/2019). Dalam pertandingan ini, De Bruyne mencetak dua gol dan mengantar City menang telak 3-0 atas Arsenal. (AP Photo/Ian Walton)

PSG akan selalu menjadi pesaing utama untuk talenta terbesar di dunia karena kekuatan finansial mereka. Namun, apakah pindah ke Prancis akan menjadi kesempatan yang bagus untuk Kevin De Bruyne?

Pemain internasional Belgia itu tidak akan kesulitan menembus tim utama dan akan memenangkan trofi domestik setiap musimnya. Selain itu, De Bruyne juga akan mendapat gaji yang sangat besar.

Peluang terbaik PSG untuk meyakinkan De Bruyne untuk datang ke Paris adalah dengan mempertahankan Neymar dan Kylian Mbappe. Kombinasi De Bruyne dengan bintang-bintang PSG seperti Neymar, Mbappe dan Angel Di Maria bisa membantu klub menjadi juara Eropa.

Juventus

Rumor seputar Kevin De Bruyne menuju ke Turin dimulai bulan lalu, ketika sang pemain menyatakan minatnya untuk bermain bersama Cristiano Ronaldo. Dia menekankan bahwa statistiknya akan membaik. Terutama dalam hal assist.

Bianconeri mungkin akan berpikir sama. Lini tengah tim asuhan Maurizio Sarri belum tampil seperti biasanya pada musim ini sehingga menyebabkan perombakan pada musim panas ini. Dan petinggi klub tentu saja tidak takut untuk mengeluarkan uang di bursa transfer.

Musim panas lalu Juventus menginvestasikan 188,50 juta euro untuk pemain seperti Matthijs de Ligt dan Danilo. Jadi mengeluarkan uang lagi untuk pemain sekaliber De Bruyne seharusnya tidak menjadi masalah. Apalagi jika mereka berniat terus mengejar kesuksesan di Liga Champions.

Sumber: Ronaldo.com

Disadur dari Bola.com (Penulis Ario Yosia, Published 24/5/2020).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya