Motor MotoGP Rusak, Biaya Perbaikannya Mencapai Rp1,5 Miliar

Satu set cakram rem karbon motor MotoGP saja berharga 10 ribu euro atau sekitar Rp159 Juta.

oleh Hendry Wibowo diperbarui 15 Jun 2020, 21:20 WIB
Diterbitkan 15 Jun 2020, 21:20 WIB
Klasemen Motogp 2019
10. Cal Crutchlow (LCR Honda) - 51 poin. (AFP/Juan Mabromata)

Jakarta - Motorsport merupakan olahraga mahal, tak terkecuali MotoGP. Tim yang ingin tampil di kelas tertinggi Kejuaraan Dunia Balap Motor ini harus punya bos kaya raya.

Pasalnya, biaya yang harus dikeluarkan tidak hanya buat biaya sewa motor untuk tim satelit atau membayar gaji pembalap sampai staf di MotoGP. Tapi, kocek terbesar dialokasikan memperbaiki motor yang rusak.

Ya, dalam akhir pekan lomba, tidak bisa terhindarkan seorang pembalap mengalami kecelakaan. Dan jika kecelakaan itu terjadi, pemilik tim langsung pusing lantaran dua hal.

Pertama, apakah kondisi pembalap yang jatuh terluka parah. Kedua, berapa besar biaya yang harus dikeluarkan untuk memperbaiki motor.

Christophe Bourguignon, teknisi Cal Crutchlow di tim LCR Honda menceritakan biaya untuk memperbaiki motor MotoGP yang rusak bisa menyentuh angka 100 ribu euro atau sekitar Rp1,5 miliar.

"Jika motor MotoGP jatuh, biaya perbaikannya ada dikisaran 15 ribu euro sampai 100 ribu euro. Tidak ada kecelakaan dengan biaya rendah di sini," kata Bourguignon dikutip dari Tuttomotoriweb.

Komponen Mahal

Marc Marquez
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat terjatuh pada MotoGP Argentina 2015. (Crash)

Menurut Bourguignon harga mahal untuk memperbaiki motor MotoGP yang rusak bisa dipahami. Karena hampir semua komponen di motor berharga mahal.

"Satu set cakram rem karbon berharga 10 ribu euro dan setiap kali motor menyentuh area kerikil, potensi cakram rusak sangat besar," Bourguignon menuturkan.

"Dan tidak ada satu pun komponen elektronik yang harganya kurang dari seribu euro," tambahnya.

Bourguignon lebih lanjut mengatakan untuk tim satelit seperti LCR, mereka juga harus mengeluarkan 2 juta euro setiap musimnya untuk biaya sewa motor tim pabrikan Honda: RC213V.

Sumber: Tuttomotoriweb

Disadur dari Bola.com (Penulis / Editor Hendry Wibowo, Published 15/6/2020)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya