Liputan6.com, Milan - Inter Milan menaklukkan Brescia 6-0 pada laga Serie A di Stadio Giuseppe Meazza, Rabu (1/7/2020) atau Kamis dini hari WIB. Hasil ini membantu mereka menjaga jarak dengan dua tim teratas.
Dua pemain yang berasosiasi dengan Manchester United membuka pesta gol Inter Milan pada pertandingan ini.
Baca Juga
Ashley Young membuka keunggulan tuan rumah di menit ke-5 memanfaatkan assist Alexis Sanchez. Nama terakhir kemudian menggandakan keunggulan I Nerazzurri melalui penalti di menit ke-20.
Advertisement
Danilo D'Ambrosio ('45) serta Roberto Gagliardini ('62) memperbesar keunggulan, sebelum emain pengganti Christian Eriksen ('84) dan Antonio Candreva ('88) melengkapi pesta gol pasukan Antonio Conte pada pertandingan ini.
Inter Milan kini mengoleksi 64 poin dari 29 pertandingan. Mereka masih tertinggal delapan angka dari pimpinan tabel Juventus serta empat nilai di belakang Lazio.
Young dan Sanchez di Inter Milan
Ini adalah gol kedua Sanchez bagi Inter Milan sejak dipinjamkan MU pada awal 2019/2020. Dia menorehkannya dari 20 penampilan.
Sementara Young, yang menghabiskan delapan setengah musim di Old Trafford, juga membukukan gol kedua untuk I Nerazzurri setelah direkrut di bursa transfer Januari 2020.
Advertisement
Susunan Pemain
Inter Milan (3-5-2): Handanovic; D’Ambrosio, De Vrij (Ranocchia 46), Bastoni; Moses (Candreva 68), Barella (Agoume 59), Borja Valero, Gagliardini (Eriksen 68), Young; Martinez (Lukaku 68), Sanchez
Brescia (4-3-1-2): Joronen; Sabelli (Mangraviti 58), Papetti, Mateju, Semprini; Skrabb (Bjarnason 46), Tonali, Dessena (Ghezzi 82); Zmrhal (Spalek 58); Aye, Donnarumma (Torregrossa 46)