Liputan6.com, Jakarta Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mulai angkat tangan melihat kondisi Sergio Aguero. Mantan pelatih Barcelona itu bahkan sudah memberi sinyal ingin melepas Aguero pada musim berikutnya.Â
Aguero telah memperkuat Manchester City selama lebih dari sembilan musim. Sejak diboyong dari Atletico Madrid 2006 lalu, Kun Aguero sempat menjadi mesin gol The Citizens dengan torehan 256 gol dari 379 laga. Aguero juga telah meraskan banyak gelar, termasuk 4 trofi Liga Inggris Premier League.
Baca Juga
Komentar Ruben Amorim Pojokkan Marcus Rashford, Manchester United Bisa Rugi Jutaan Dolar
Sir Jim Ratcliffe Diingatkan Bakal Ada Pemberontakan Jika Keputusan Kontroversial Manchester United Dilaksanakan
Hemat di Januari, Manchester United Siap-Siap Keluarkan Dana Rp4 Triliun Lebih untuk Musim Panas 2025
Namun dalam setahun terakhir, Aguero lebih banyak berkutat dengan cedera berkepanjangan. Pada musim ini, pemain berusia 32 tahun tersebut bahkan baru tampil lima kali di ajang Premier League.Â
Advertisement
Kontrak Aguero juga akan berakhir pada bulan Juni 2021. Dan sejauh ini, belum ada upaya negosiasi yang dilakukan. Jadi bukan tidak mungkin, musim ini jadi momen terakhir Aguero bersama City.Â
"Kami membutuhkan dia dan kami merindukannya karena dia angka telah menunjukkan siapa dia. Dia merupakan striker terbaik dalam sejarah kami," kata Guardiola kepada Mirror, Rabu (20/1/2021).
"Dia dapat menciptakan dan memenangkan pertandingan seorang diri. Kami seharusnya bisa mengeluh (bermain tanpa dia), tapi kami bisa melakukan sebaliknya," beber Guardiola. "Kami menginginkannya kembali, tapi kami harus bisa bergerak maju mencari alternatif," sambung Guardiola menambahkan.Â
Â
Saksikan juga video menarik di bawah ini
Nasib Laporte
Selain Aguero, bek tengah Aymeric Laporte, juga bernasib sama dengan Aguero. Dia juga harus berjuang untuk kembali ke tim utama setelah sebelumnya mengalami cedera berkepanjangan. Posisinya kini terancam karena dua pemain bertahan, Ruben Dias dan John Stones tampil memukau.Â
"Semua itu tergantung pada Laporte," kata Guardiola. "Dua punya spesialisasi dengan bola. Dia harus fokus untuk bisa kembali ke kondisi terbaik dan selanjutnya, tergantung permainannya," bebernya.Â
Â
Advertisement
Posisi Manchester City
Manchester City saat ini telah kembali ke jalur yang tepat dalam persaingan trofi Liga Inggris 2021. The Citizens kini berada di urutan ke-3 dengan koleksi 35 poin dari 17 laga. City hanya terpaut 2 poin dari rival sekota MU yang berada di urutan kedua dan 3 poin dari pemuncak klasemen Leicester.Â
Â