Barcelona Tekuk Huesca, Ronald Koeman : Untung Masih Ada Lionel Messi

Ronald Koeman bisa bernapas lega karena Lionel Messi terus membantu Barcelona saat kalahkan Huesca.

oleh Defri Saefullah diperbarui 16 Mar 2021, 09:00 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2021, 09:00 WIB
FOTO: Menang 4-1 atas SD Huesca, Barcelona Gusur Real Madrid dari Posisi 2 - Lionel Messi
Striker Barcelona, Lionel Messi (kanan) melepaskan tendangan yang berbuah gol keempat timnya ke gawang SD Huesca dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2020/2021 pekan ke-27 di Camp Nou Stadium, Barcelona, Senin (15/3/2021). Barcelona menang 4-1 atas SD Huesca. (AFP/Lluis Gene)

Liputan6.com, Barcelona- Barcelona berhasil menang besar 4-1 atas Huesca pada lanjutan Liga Spanyol di Camp Nou, Selasa (16/3/2021). Lionel Messi tampil gemilang dengan mencetak 2 gol dan satu assist.

Sedangkan dua gol lagi dicetak Oscar Minguenza dan Antoine Griezmann. Kemenangan ini langsung mengangkat Barcelona ke posisi dua klasemen La Liga.

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman mengaku kehabisan kata-kata untuk memuji penampilan Messi. Dia hanya bisa lega karena sang Messiah masih ada di Camp Nou.

"Untung masih ada Lionel Messi. Saya pikir dia sudah menunjukkan dia memang terbaik," ujar Koeman seperti dikutip marca.

"Gol pertama itu luar biasa. Dia pantas jadi pemain penting di tim ini. Tak ada hal lain yang bisa dikatakan soal dia. Dia pemain paling penting di sejarah klub."

 

Saksikan Video Liga Spanyol di Bawah Ini:

Tajam dari Jauh

Barcelona Vs Huesca
Barcelona meraih kemenangan 4-1 atas Huesca pada laga pekan ke-27 La Liga di Camp Nou, Selasa (16/3/2021) dini hari WIB. Dua dari empat gol Barca disarangkan Lionel Messi. (AFP/Lluis Gene)

 

Barcelona menunjukkan ketajaman dari luar kotak penalti. Tiga dari empat gol Barcelona tercipta dari luar kotak penalti, termasuk gol Griezmann.

"Penting untuk mencetak gol dari luar kotak penalti. Apalagi saat melawan tim yang bertahan ketat, penting selesaikan aksi itu," kata Koeman.

"Anda harus menembak. Secara umum, kami bagus malam ini. Kami mencoba terus tembakan seperti ini di latihan."

 

Yakin

FOTO: Menang 4-1 atas SD Huesca, Barcelona Gusur Real Madrid dari Posisi 2 - wasit Adrian Cordero Vega; Tim Barcelona
Para pemain Barcelona memprotes keputusan wasit Adrian Cordero Vega (tengah) yang memberikan hadiah penalti kepada SD Huesca dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2020/2021 pekan ke-27 di Camp Nou Stadium, Barcelona, Senin (15/3/2021). Barcelona menang 4-1 atas SD Huesca. (AFP/Lluis Gene)

 

Koeman membuktikan ucapannya di tahun lalu terjadi saat ini. Dia selalu yakin timnya masih berpeluang juara Liga Spanyol meski sempat terceder di awal musim.

"Saya selalu bilang masih banyak poin untuk dikejar. Setelah banyak poin kami buang, kami bereaksi dengan baik," ujarnya.

Posisi di Klasemen

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya