Conor McGregor Tertarik Membeli MU

Conor McGregor bermimpi bisa membeli Manchester United (MU).

oleh Harley Ikhsan diperbarui 11 Mei 2021, 08:30 WIB
Diterbitkan 11 Mei 2021, 08:30 WIB
Conor McGregor
Conor McGregor bermimpi bisa membeli Manchester United. (AP/Christopher Katsarov)

Liputan6.com, Dublin - Bintang mix martial arts Conor McGregor mengaku sudah memulai pembicaraan untuk mengakuisisi saham Glasgow Celtic dari Dermot Desmond.

Namun, mantan juara dunia UFC itu bermimpi bisa membeli Manchester United (MU) yang dia dukung sejak kecil.

“Jujur saja, muncul percakapan tentang Celtic demi mengakuisisi saham dari Dermot Desmond. Saya pasti tertarik memilki tim olahraga pada tahap tertentu. Baik Celtic dan MU," kata McGregor, dilansir Talk Sport.

“Saya terbuka. Saya merasa bisa melakukan hal-hal besar untuk klub,” sambung sosok asal Republik Irlandia tersebut.

MU dimiliki keluarga Glazer asal Amerika Serikat. Kepemimpinan mereka tengah digugat suporter belakangan ini, terutama setelah muncul rencana bergabung dengan European Super League atau Liga Super Eropa.

Meski begitu, McGregor sadar peluangnya berinvestasi lebih besar di Celtic. Desmond merupakan pemegang saham mayoritas sebesar 19,8 persen.

Saksikan Video Berikut Ini

Beli Seragam dari Uang Komuni

Atlet Dunia Terpopuler di Google Tahun 2018
Conor McGregor. (AFP/Harry How)

McGregor mendukung MU sejak kecil. Dia mengagumi mental juara Setan Merah yang memiliki banyak pemain senegaranya, di antaranya Denis Irwin dan Roy Keane.

"Saya menemukan foto lama saat saya yang mengenakan seragam MU abu-abu yang terkenal itu. Seragam itu saya beli dengan uang komuni pertama saya pada usia delapan tahun," kenang McGregor.

“Saya melihat anak saya ketika melihat foto itu. Saya ingin tahu di mana saya simpan seragam itu."

Kembali Masuk Oktagon

Dustin Poirier
Dustin Poirier membalaskan dendam dengan memukul KO Conor McGregor di UFC 257 (AP)

McGregor saat ini tengah bersiap untuk kembali ke Oktagon pada 10 Juli. Dia bakal menghadapi Dustin Poirier untuk ketiga kali dalam kariernya di UFC 264.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya