Jadwal Liga Italia Pekan ke-13: AC Milan Dapat Lawan Mudah, Juventus vs Inter Milan

AC Milan bakal berusaha untuk memangkas jarak dengan Napoli yang menghadapi lawan berat. Sama seperti Juventus yang menghadapi Inter Milan.

oleh Defri Saefullah diperbarui 04 Nov 2022, 15:55 WIB
Diterbitkan 03 Nov 2022, 22:00 WIB
AC Milan Lolos ke 16 Besar Liga Champions Usai Bantai FC Salzburg
Penyerang AC Milan, Olivier Giroud melakukan selebrasi dengan rekan setimnya usai mencetak gol kedua timnya ke gawang FC Salzburg pada pertandingan lanjutan Grup E Liga Champions di stadion San Siro di Milan, Italia, Kamis (3/11/2022). Giroud mencetak dua gol dan mengantar Milan menang atas Salzburg 4-0. (AP Photo/Luca Bruno)

Liputan6.com, Jakarta AC Milan bakal berusaha untuk mengejar ketertinggalan saat menghadapi lawan mudah Spezia pada pekan ke-13 akhir pekan ini. Milan berada di posisi ke-3 klasemen Liga Italia.

AC Milan sudah tertinggal 6 poin dari Napoli yang tampil luar biasa musim ini. Tak hanya di serie A, Napoli juga tampil ganas di Liga Champions.

Musim ini, Napoli sudah mencetak 30 gol di serie A. Ini menjadikan mereka klub paling produktif di Liga Italia sejauh ini.

Tak heran salah satu strik mereka Victor Osimhen pun menempati salah satu daftar top skor dengan 7 gol. Meski begitu, Napoli akan menghadapi lawan berat Atalanta yang berada di posisi kedua.

Maka itu, Milan bisa memanfaatkan momentum bertemunya dua tim papan atas di pekan ke-13. Hasil imbang atau Napoli kalah bisa memperkecil jarak Milan dengan mereka.

 

Juventus vs Inter Milan

Foto: Chelsea Puncaki Klasemen, AC Milan Kembali Lolos ke 16 besar Liga Champions Setelah 9 Tahun Penantian
Keberhasilan ini semakin spesial bagi AC Milan karena mereka kembali merasakan lolos ke fase gugur Liga Champions setelah menunggu selama sembilan tahun. (AP/Luca Bruno)

Perhatian sebenarnya tertuju kepada duel di Turin antara Juventus melawan Inter Milan. Dua tim yang sedang berada di mood berbeda.

Inter Milan berhasil lolos ke fase gugur Liga Champions. Sedangkan Juventus harus susah payah lolos ke playoff Liga Europa hingga pekan terakhir.

Meski begitu, posisi kedua klub di Liga Italia tak jauh berbeda. Juve yang ada di posisi ketujuh hanya terpaut 2 poin dari Inter.

Cek langsung jadwal Liga Italia di halaman berikutnya

Jadwal Liga Italia

Foto: Chelsea Puncaki Klasemen, AC Milan Kembali Lolos ke 16 besar Liga Champions Setelah 9 Tahun Penantian
Berkat hasil ini, Milan yang memiliki poin 10 mengakhiri babak penyisihan dengan menjadi runner-up Grup E. Sementara itu, Salzburg finis sebagai peringkat ketiga dengan poin 6 dan berhak tampil di Liga Europa. (AP/Luca Bruno)

Sabtu (5/11/2022)

02.45 WIB Udinese vs Lecce

21.00 WIB Empoli vs Sassuolo

21.00 WIB Salernitana vs Cremonese

Minggu (6/11/2022)

00.00 WIB Atalanta vs Napoli

02.45 WIB AC Milan vs Spezia

18.30 WIB Bologna vs Torino

21.00 WIB Sampdoria vs Fiorentina

21.00 WIB Monza vs Verona

Senin (7/11/2022)

00.00 WIB AS Roma vs Lazio

02.45 WIB Juventus vs Inter Milan

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya