Demi Pemain Brighton, Arsenal Siap Pecahkan Rekor Transfer Nicolas Pepe

Arsenal mempertimbangkan potensi memecahkan rekor transfer 72 juta poundsterling yang mereka habiskan saat mendatangkan Nicolas Pepe ke Emirates, demi memboyong Moises Caicedo dari Brighton & Hove Albion.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 30 Jan 2023, 18:30 WIB
Diterbitkan 30 Jan 2023, 18:30 WIB
Hujan Gol, Brighton Benamkan Leicester City ke Dasar Klasemen Liga Inggris
Pemain Brighton and Hove Albion Moises Caicedo (tengah) melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Leicester City pada pertandingan Liga Premier Inggris di The Amex Stadium, Brighton, Inggris, 4 September 2022. Brighton and Hove Albion menang dengan skor 5-2 dan membuat Leicester City terbenam pada dasar klasemen Liga Inggris. (Steven Paston/PA via AP)

Liputan6.com, Jakarta - Arsenal sedang melirik pemain Brighton and Hove Albion, Moises Caicedo di bursa transfer Januari. Pesepak bola berusia 21 tahun itu hendak diboyong ke Emirates sebagai amunisi tambahan bagi lini tengah The Gunners.

Sekadar informasi, posisi Arsenal sejatinya masih cukup nyaman di Liga Inggris musim ini. Skuad racikan Mikel Arteta belum tergoyahkan di puncak klasemen sementara setelah menorehkan 50 poin hanya dalam 19 laga.

The Gunners juga berada cukup jauh dari pesaing terdekatnya Manchester City. Martin Odegaard dan kawan-kawan unggul lima angka dari sang juara bertahan, yang sudah memainkan satu pertandingan lebih banyak.

Walau begitu, Arteta masih berambisi memperkuat skuadnya jelang penutupan jendela transfer Januari. Salah satu langkah yang diambil ialah dengan menjajaki kemungkinan mengontrak pemain internasional Ekuador dari Brighton.

Laporan Metro mengungkap The Gunners sudah menyodorkan 60 juta poundsterling sebagai mahar kepergian Caicedo ke London. Sayangnya, hal itu tak disambut baik oleh The Seagulls. Pihak klub mentah-mentah menampik upaya Arsenal.

Klub besutan Mikel Arteta pun tak langsung menyerah. Mereka tancap gas dengan mengirim tawaran kedua senilai 70 juta poundsterling. Akan tetapi, angka tersebut lagi-lagi masih direspons dengan penolakan oleh Brighton.

Arsenal kini mau tak mau harus mengambil langkah berani jika ingin mewujudkan kepindahan Caicedo. The Gunners konon mempertimbangkan potensi memecahkan rekor transfer 72 juta poundsterling yang mereka habiskan saat mendatangkan Nicolas Pepe ke Emirates.

Caicedo di Brighton

FOTO: Manchester United Dipermalukan Brighton and Hove Albion
Pemain Brighton and Hove Albion Moises Caicedo (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Manchester United pada pertandingan sepak bola Liga Inggris di American Express Community Stadium, Brighton, Inggris, 7 Mei 2022 . Manchester United kalah 0-4. (Glyn KIRK/AFP)

Tak heran jika Brighton jual mahal pada Arsenal. Caicedo memang dikenal sebagai salah satu pemain terpenting The Seagulls dalam dua musim terakhir. Performanya yang gemilang membuat pesepak bola kelahiran 2001 kini juga menarik minat klub-klub raksasa.

Adapun Caicedo sendiri sebenarnya tak keberatan berpisah dengan Brighton. Metro menyebut pemain internasional Ekuador sudah mengonfirmasi niatannya untuk hengkang, lantaran ingin mendapat kesempatan bergabung ke tim yang lebih besar.

Kepindahan menuju Emirates tak pelak bakal menjadi peluang menarik buat Caicedo. Apalagi The Gunners saat ini merajai puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan selisih 19 poin dari Brighton yang menghuni urutan enam.

Tidak Sopan

Foto: 5 Pemain Amerika Latin di Brighton and Hove Albion yang Jadi Warisan Graham Potter di Liga Inggris 2022 / 2023
Moises Caicedo. Gelandang Ekuador berusia 21 tahun ini didatangkan Graham Potter pada tengah musim 2020/2021. Ia ditebus Brighton dari Independiente dengan nilai transfer 5 juta euro. Musim 2022/2023 ini ia telah tampil dalam 11 laga di Liga Inggris dengan torehan 1 gol. Bersama Timnas Ekuador ia telah mengoleksi 25 caps dengan torehan 2 gol dan 4 assist sejak melakukan debut pada 9 Oktober 2020. (AFP/Adrian Dennis)

Sikap Caicedo yang terang-terangan meminta dilepas dari klub dianggap tidak sopan oleh eks gelandang Tottenham Jamie O’Hara. Pria berusia 36 tahun itu menilai tak sepantasnya Brighton diperlakukan demikian, mengingat The Seagulls bukan tim kasta bawah Liga Inggris.

“Anda memang seharusnya melakukan langkah yang sudah diambil Brighton, (yakni) melarang dia (Caicedo) datang ke tempat latihan,” tutur O’Hara kepada Sky Sports, dilansir dari Metro.

“Arsenal mengincarnya, ini adalah tawaran bernilai besar dengan kesempatan bermain di klub sepak bola raksasa. Akan tetapi, (sikap itu) sangat tidak sopan untuk Brighton. (Klub tersebut) bukanlah tim League One atau Championship.”

“Dia bermain untuk Brighton, (tim) yang sedang terbang dan menampilkan sepak bola bagus, dengan penggemar yang cemerlang. Mereka sudah memberinya kesempatan. Jadi, jika dia mengatakan ingin keluar, (menurut saya) itu buruk serta tidak profesional,” tandasnya.

Diincar Chelsea

Brighton Vs Chelsea
Gelandang Chelsea, Mateo Kovacic dikepung dua pemain Brighton, Moises Caicedo dan Kaoru Mitoma, Sabtu (29/10/2022). (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

Sekadar informasi, Arsenal bukanlah satu-satunya klub yang menaruh hati pada Caicedo. Laporan mengeklaim rival di Liga Inggris, Chelsea, saat ini juga mulai memantau situasi pemain berusia 21 tahun tersebut.

Kendati demikian, Todd Boehly nampaknya tak ingin buru-buru membungkus Caicedo. Pemilik The Blues lebih memprioritaskan kepindahan gelandang Benfica Enzo Fernandez, setelah ia menghabiskan lebih dari 400 juta pounds untuk merekrut pemain sejak mengambil alih klub.

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya