Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia U-20 bakal menghadapi persaingan sengit di ajang Piala Asia U-20 2023. Skuad Garuda Nusantara dijadwalkan mentas dalam turnamen yang dihelat di Uzbekistan pada 1–18 Maret mendatang.
Sekadar informasi, pasukan Merah Putih lolos ke putaran final Piala Asia U-20 dengan status juara Grup F. Marselino Ferdinan dan kawan-kawan menyapu bersih tiga pertandingan melawan Vietnam, Timor Leste, dan Hong Kong.
Advertisement
Baca Juga
Adapun Indonesia setelahnya ditempatkan dalam pot 2 undian fase grup. Dari sini, Garuda Nusantara masuk menjadi bagian dari grup A, sehingga harus meladeni perlawanan Irak, Suriah, serta tuan rumah Uzbekistan.
Pelatih Timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong telah merancang serangkaian agenda sebagai bentuk persiapan anak-anak asuhnya jelang melakoni kompetisi bergengsi Asia. Salah satunya ialah sesi pemusatan latihan (TC) di Jakarta mulai 1–28 Februari.
Sebanyak 30 pemain dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti agenda tersebut. Beberapa di antaranya merupakan wajah lama yang sudah sering mengantongi kepercayaan dari juru taktik asal Korea Selatan tersebut.
Di samping itu, ada pula nama-nama baru yang berpotensi memberi kejutan bagi kubu Tanah Air di Piala Asia 2023, seperti Brandon Scheunemann (PSIS Semarang), Hugo Samir (Persis Solo) dan Ahmad Raia (Persik Kediri).
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan optimistis komposisi pemain pilihan Shin Tae-yong mampu meraih prestasi terbaik di Piala Asia U-20. Ia juga berharap ajang ini dapat menjadi tolok ukur bagi Timnas Indonesia sebelum menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
“Semoga pada ajang Piala AFC U-20 2023, kami meraih prestasi terbaik. Turnamen ini juga menjadi tolak ukur persiapan Garuda Nusantara (sebelum) menghadapi Piala Dunia U-20 mendatang,” ujar Iriawan beberapa waktu lalu.
Sejumlah pemain diprediksi bakal tampil gemilang sekaligus unjuk kemampuan dalam ajang sepak bola level Asia edisi ini. Liputan6.com memperkirakan terdapat setidaknya lima penggawa yang berpotensi menjadi bintang Timnas Indonesia di Piala Asia U-20 2023. Simak ulasannya berikut ini!
1. Marselino Ferdinan
Marselino Ferdinan merupakan salah satu pemain andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20. Kontribusinya sangat dinanti jelang perhelatan Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan pada awal Maret mendatang.
Tak heran jika Marselino digadang-gadang sebagai calon bintang Garuda Nusantara. Meski usianya masih 18 tahun, pemain yang baru bergabung dengan KMSK Deinze itu tampil solid dan mampu menorehkan berbagai pencapaian, baik di level klub maupun internasional.
Marselino bahkan dinobatkan sebagai pencetak gol paling belia dalam sejarah kompetisi sepak bola kasta tertinggi Tanah Air, Liga 1.
Gol pertamanya untuk Persebaya Surabaya dicetak dalam usia 17 tahun, 1 bulan, dan 28 hari. Marselino yang kala itu baru diturunkan dari bangku cadangan langsung mampu melesakkan bola ke gawang Arema.
Penampilan Marselino bersama Timnas Indonesia pun tak kaleng-kaleng. Ia hampir selalu dibawa oleh pelatih Shin Tae-yong saat tampil di kelompok umur maupun senior, meski tak terus-menerus dimainkan sejak menit pertama.
Sekadar informasi, Marselino Ferdinan juga berperan penting di balik lolosnya Timnas Indonesia ke Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan. Pesepak bola berusia 18 tahun itu tercatat sanggup menyumbangkan tiga gol bagi Garuda Nusantara di kualifikasi
Advertisement
2. Ronaldo Kwateh
Tak hanya Marselino Ferdinan, Ronaldo Kwateh juga menjadi salah satu wonderkid yang sukses mencuri perhatian di Timnas Indonesia U-20. Kehadirannya dalam kompetisi Piala Asia U-20 2023 pun diharapkan dapat memberi bantuan signifikan buat Garuda Nusantara.
Sekadar informasi, Ronaldo telah mencatatkan total 19 penampilan di level klub bersama Madura United dalam kompetisi Liga 1 sejak musim lalu. Ia sukses memberi kontribusi dengan menyumbangkan satu gol dan satu assist bagi timnya.
Performa Ronaldo memang sudah menjadi buah bibir sejak dulu. Tak heran jika Laskar Sape Kerrab berani menempatkannya sebagai salah satu penggawa andalan, terlepas dari usianya yang masih terbilang belia.
Putra mantan pesepak bola Roberto Kwateh itu juga pernah memecahkan rekor sebagai pemain termuda yang mentas di ajang Liga 1 dengan usia 16 tahun, 10 bulan, dan 15 hari.
Adapun di Timnas Indonesia, Ronaldo pun menyandang predikat sebagai debutan paling muda level senior. Ia sudah diberi kepercayaan oleh Shin Tae-yong saat Skuad Garuda melakoni laga uji coba melawan Timor Leste pada Januari 2022 silam.
Pemain kelahiran Bantul, Yogyakarta, itu diturunkan untuk memperkuat Timnas Indonesia ketika usianya baru menginjak 17 tahun, 3 bulan, dan 8 hari.
3. Muhammad Ferarri
Muhammad Ferarri berpotensi menjadi salah satu bintang andalan Indonesia di Piala Asia U-20 2023. Meski baru berumur 19 tahun, bek Persija Jakarta itu sudah mampu menunjukkan penampilan konsisten kala mentas di ajang sepak bola Tanah Air.
Ferarri tercatat sebagai salah satu pemain regular dalam skuad asuhan Thomas Doll. Ia nyaris tak tergeser dan hampir selalu bermain penuh untuk Macan Kemayoran sejak Desember hingga awal Januari 2023 lalu.
Transfermarkt mencatat Ferarri sudah tampil 15 kali bersama Persija Jakarta sepanjang musim ini. Jumlah itu dua kali lipat lebih banyak dibanding laga yang ia mainkan musim lalu. Pesepak bola kelahiran 2003 juga sanggup memberi kontribusi dua assist bagi timnya.
Penampilan Ferarri di Piala Asia U-20 2023 pun menjadi salah satu yang layak dinanti. Apalagi, kapten Garuda Nusantara itu juga merupakan andalan Shin Tae-yong sejak ajang Piala AFF U-19 2022. Adapun Ferarri sejauh ini telah mengoleksi 15 caps dan melesakkan empat gol bagi Timnas Indonesia U-20.
Advertisement
4. Alfriyanto Nico
Alfriyanto Nico menjadi salah satu calon bintang Timnas Indonesia U-20 di ajang Piala Asia U-20 2023. Meski baru berusia 19 tahun, rekan setim Muhammad Ferarri itu juga sanggup mengukuhkan posisinya sebagai salah satu pemain regular di Persija Jakarta.
Nico tercatat sudah bertanding 14 kali untuk Macan Kemayoran di kompetisi Liga 1 sejak awal musim ini. Dari total penampilan tersebut, pesepak bola kelahiran Surakarta sanggup menyumbangkan satu gol dan satu assist.
Adapun di Timnas Indonesia U-20, Nico pun memiliki kontribusi penting. Gelandang Persija tercatat telah mengoleksi 13 caps serta mencetak tiga gol untuk Garuda Nusantara. Salah satu golnya tercipta kala Indonesia menang 5-1 atas Hong Kong di kualifikasi Piala Asia U-20.
5. Hokky Caraka
Hokky Caraka merupakan pemain yang langganan dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-20. Penggawa PSS Sleman itu sudah kerap dipercaya memperkuat Garuda Nusantara di bawah asuhan juru taktik asal Korea Selatan.
Tak heran jika Hokky Caraka menjadi salah satu amunisi andalan Timnas Indonesia U-20. Penampilan pesepak bola berusia 18 tahun itu memang terkenal tajam dan moncer.
Ia tercatat sudah mengumpulkan 16 caps bersama pasukan Merah Putih. Dari total penampilan tersebut, sebanyak tujuh gol mampu disumbangkan olehnya yang berposisi sebagai juru gedor Garuda Nusantara.
Peran Hokky Caraka pun cukup penting di balik keberhasilan Indonesia melangkah ke Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan. Ia mencetak hattrick kala Garuda Nusantara menghajar Timor Leste dengan 4-0 di kualifikasi pada September lalu.
Advertisement