Liputan6.com, Jakarta- PSBS Biak terus berbenah diri setelah dipastikan promosi ke Liga 1 2024/2025. Sang juara Liga 2 itu mendatangkan satu pemain asing berkualitas asal Argentina agar tidak sekadar numpang lewat di kasta teratas.
Pada Kamis 30 Mei 2024, PSBS mengumumkan merekrut Abel Arganaraz. Abel berposisi sebagai penyerang dan diharapkan bisa menambah kekuatan lini depan skuad berjuluk Badai Pasifik musim depan.
Baca Juga
Hasil BRI LIga 1 Persib Bandung vs Dewa United: Kompak dengan Persebaya, Pangeran Biru Derita Kekalahan Perdana
Hasil BRI Liga 1 Persebaya Surabaya vs Malut United: Kalah 0-2, Bajul Ijo Gagal Dekati Persib di Puncak Klasemen
Madura United Mendatangkan Pemain Asing Kesembilan, Maxuel Silva dan Kini Menanti Keputusan Akhir
Nama Arganaraz sudah tidak asing lagi di dunia sepak bola Argentina lantaran pernah ikut berlatih bersama Lionel Messi di Timnas Argentina.
Advertisement
Pengalaman dan jam terbangnya sudah teruji di Divisi Utama Argentina maupun Andora. Sebelum direkrut PSBS, Abel memperkuat klub divisi Utama Andora, Inter Club d'Escaldes.
Manajer PSBS Yan Permenas Mandenas mengaku sudah sepakat bekerja sama dengan pemain kelahiran 21 juli 1998 itu selama dua tahun.
Pesepak bola dengan tinggi badan 1.74 meter itu siap menuju Indonesia dan bergabung dengan PSBS saat pemusatan Latihan Bersama pemain lainnya.
"Proses negoisasi berjalan dengan lancar. Dia (Abel Argañaraz) sangat antusias bergabung dengan PSBS dan sudah tidak sabar bermain di Liga Indonesia," ujar Yan dalam keterangan tertulis.
Ketajaman Arganaraz
Mandenas ngotot mendatangkan Argañaraz lantaran ketajamannya di lini depan. Dari aksi-aksinya, dia bisa memanfaatkan momen untuk membobol gawang lawan.
Dari 23 laga Adel sudah mencetak 15 gol dan 10 asis. Musim ini Abel Inter Club d'Escaldes berada di posisi kedua kelasmen sementara.
"Dia sangat cocok dengan karakter permainan kami yang mengandalkan permainan cepat. Mudah-mudahan dia bisa beradaptasi dengan cepat di Indonesia," katanya
Sejak tahun 2020 dia sudah bermain disejumlah klub Argentina seperti Lanis, Central Cordoba, San Martin, dan Gimnasia. Pada tahun 2023 Abel mengadu nasib di Andora.
Advertisement
PSBS Diperkuat Pemain Amerika Latin
"Kami mengetahui jika Liga Argentina itu persaingannya sangat ketat sekali sehingga kami yakin kualitas Abel juga tidak akan diragukan," ucapnya
PSBS sendiri sudah mendapatkan tanda tangan sejumlah pemain asing lainnya. Sebelumnya ada bek terbaik Liga Bolivia, Julian Velazquez sudah resmi bergabung terlebih dahulu dengan skuad Badai Pasifik.
Pemain Argentina, Abel Argañaraz menjadi pemain asing ketiga yang akan bergabung dengan PSBS Biak musim depan.