Emtek Grup Bakal Siarkan Eksklusif Grand Final PLN Mobile Proliga 2024 dan Asian Men's U-20 Volleyball Championship

Emtek Grup bakal menyiarkan parade kompetisi bola voli pada akhir Juli ini. Dibuka dengan grand final PLN Mobile Proliga 2024 pada 20 dan 21 Juli, tiga saluran resmi Emtek yakni Moji, Nex Parabola, dan Vidio juga akan menyajikan tayangan Asian Men's U-20 Volleyball Championship yang dijadwalkan berlangsung di Surabaya mulai 23 Juli mendatang.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 17 Jul 2024, 18:01 WIB
Diterbitkan 17 Jul 2024, 16:49 WIB
PLN Mobil Proliga dan Asian Men's U-20 Volleyball Championship Tayang di Emtek Grup
Emtek Grup melalui tiga saluran resminya, yakni Moji, Nex Parabola, dan Vidio bakal menyiarkan secara eksklusif grand final PLN Mobile Proliga 2024 serta ajang Asian Men's U-20 Volleyball Championship yang sekaligus jadi sarana membidik tiket menuju Kejuaraan Dunia U-21 2025.

Liputan6.com, Jakarta - Emtek Grup bakal menyiarkan parade kompetisi bola voli pada akhir Juli ini. Dibuka dengan grand final PLN Mobile Proliga 2024 di Indonesia Arena pada 20 dan 21 Juli 2024, tiga saluran resmi Emtek yakni Moji, Nex Parabola, dan Vidio juga akan menyajikan tayangan Asian Men's U-20 Volleyball Championship yang dijadwalkan berlangsung di Surabaya mulai 23 Juli mendatang.

Ini menjadi kali pertama dalam 10 tahun terakhir sejak fase puncak kompetisi voli paling bergengsi Tanah Air kembali bergulir di Jakarta. Masing-masing empat tim dari kategori putra dan putri akan bersaing untuk memperebutkan predikat juara, runner-up, serta peringkat 3 dan 4.

David Setiawan Suwarto selaku Direktur Moji pun menilai pelaksanaan grand final Proliga 2024 di Indonesia Arena menjadi mmen spesial dan historis. Oleh sebab itu, pihaknya berambisi melanjutkan komitmen dengan menyajikan tayangan pertandingan yang berkualitas.

"Di hari Sabtu ini akan ada perebutan juara tiga dan grand final PLN Mobile Proliga 2024 yang pertama kalinya diselenggarakan di Indonesia Arena. Ada hampir 16 ribu orang bakal menonton grand final tersebut, tiketnya juga sudah banyak yang terjual. Itu merupakan suatu hal yang historis," ucap David dalam konferensi pers di SCTV Tower, Senayan, Jakarta pada Rabu (17/7/2024).

"Semua pertandingan pertama kalinya dilakukan dalam skala ini di Indonseia. Itu juga menjadi salah satu bentuk komitmen Moji di mana kita bertekad menayangkan agenda lokal dan internasional."

"Dari Moji, tentu kita mendukung penuh PBVSI. Kalau teman-teman (pendukung) kebagian tiket ke Indonesia Arena, itu akan jadi event bersejarah. Akan tetapi kalau tidak kebagian tiketnya, silakan nonton di Moji atau Vidio saja," tandasnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Grand Final PLN Mobile Proliga 2024 Tayang Pukul 16.00 dan 19.30 WIB

Logo PLN Mobile Proliga 2024
Logo PLN Mobile Proliga 2024

Adapun laga perebutan tempat ketiga dan keempat PLN Mobile Proliga bakal digelar pukul 16.00 WIB dengan disiarkan secara langsung oleh platform resmi Emtek. Sementara itu, pertandingan puncak perebutan gelar juara dijadwalkan berlangsung mulai 19.30 WIB.

Moji selaku saluran penyiaran resmi PLN Mobil Proliga uga bakal menghadirkan deretan acara hiburan guna memeriahkan laga puncak. Sejumlah artis Tanah Air dihadirkan, mulai dari GAC, RAN, Waode, hingga Hari Putra.

"Pertandingan mulai jam 4 (sore), grand final-nya 7.30 malam. Dari Moji juga men-support PBVSI dengan mengadakan entertainment. Yang mengadakan sebenarnya panpel, tetapi kami membantu mengkoneksikan dengan artis-artis ibu kota. Nanti ada GAC, RAN, Waode, dan Hari Putra yang bisa ikut menaikkan hype di Indonesia Arena," ujar David lagi.


Asian Men's U-20 Volleyball Championship Tak Kalah Bergengsi

Sementara itu terkait Asian Men's U-20 Volleyball Championship, Emtek juga berkomitmen menyajikan tayangan seluruh pertandingannya. Penampilan timnas putra muda Indonesia bakal diletakkan di waktu utama, dengan re-run turut tersedia bagi penonton yang ketinggalan menyaksikan secara real time.

"Lalu dua hari kemudian (setelah final proliga) ada AVC U-20. (Penampilan) Indonesia akan ditayangkan di prime time. Indonseia akan memulai pertandingan dengan melawan Hong Kong," ucap David Setiawan Suwarto.

"Lalu yang seru di sini, 4 negara akan masuk ke Kejuaraan Dunia U-21 pada 2025. Jadi ini sesuatu yang sangat bergengsi, penting, dan membutuhkan dukungan dari pecinta voli serta bangsa Indonesia," tambahnya.

Sekadar informasi, Asian Men's U-20 Vollleyball Championship bakal berlangsung di Gedung Jawa Pos Arena dan GOR Pancasila, Surabaya pada 23-30 Juli 2024. Total 16 negara berpartisipasi, dengan Indonesia masuk dalam pool A bersama Hong Kong, Arab Saudi, dan Australia.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya