Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia bertemu Kuwait pada laga Grup G kualifikasi Piala Asia U-17 2025 di Stadion Abdullah Alkhalifa Alsabah, Rabu (23/10/2024) pukul 21.30 WIB.
Kedua tim memburu kemenangan karena hanya juara grup yang lolos otomatis ke turnamen utama di Arab Saudi tahun depan. Di sisi lain, masih ada Australia yang menjadi unggulan pertama pada kelompok ini.
Baca Juga
Kalapun posisi puncak sulit direbut, masih ada tiket berupa lima runner-up terbaik dari 10 grup di kualifikasi. Situasi inilah yang membuat partai nanti terasa penting.
Advertisement
Indonesia dan Kuwait sudah melakoni persiapan matang jelang putaran kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Pasukan Nova Arianto menggelar dua pemusatan latihan (TC) pada September-Oktober 2024. TC pertama berlangsung di Spanyol. Di sana mereka menggelar lima uji coba kontra Swiss U-17 (0-2), Skotlandia U-17 (1-2, 1-6), Real Murcia U16 (1-2), serta Kepulauan Faroe U17 (3-0).
Meninggalkan Negeri Matador, timnas U-17 Indonesia pergi ke Qatar. Mereka dua kali bertemu tim U-17 tuan rumah dan meraih hasil positif 2-1 dan 1-1.
"Dari sisi kondisi fisik, para pemain sangat bugar untuk menghadapi pertandingan. Saya berharap mereka bisa memahami apa yang telah kami rencanakan dan tampil dengan performa terbaik agar kami bisa meraih hasil positif melawan Kuwait," kata pelatih timnas Indonesia U-17 Nova Arianto, dilansir situs resmi federasi.
"Kami waspadai Kuwait, apalagi mereka sebagai tuan rumah. Saya meminta para pemain untuk lebih sabar dan bisa mengendalikan emosi, karena tensi pertandingan akan tinggi dan kemungkinan akan ada drama di lapangan. Saya berharap pemain tidak terpengaruh dengan hal tersebut," sambungnya.
Di sisi lain, Kuwait turut melakukan TC untuk menghadapi Qatar, Uni Emirat Arab, Montenegro, Kroasia, hingga Mesir.
Lihat perkiraan pemain, rekor pertemuan, perbandingan performa, dan dapatkan link live streaming kualifikasi Piala Asia U-17 2025 timnas Indonesia U17 vs Kuwait U17 di halaman berikut:
Perkiraan Pemain dan Rekor Pertemuan Indonesia U17 vs Kuwait U17
Indonesia: Dafa Setiawarman; Daniel Alfrido, Mathew Baker, Putu Panji, Fabio Azka; Fadly Alberto, Lucas Lee, Evandra Florasta, Zahaby Gholy; Mierza Firjatullah, Fadly Alberto.
Kuwait: Saleh Mohammed; Hamad Al-Saeed, Fawaz Aldawoud, Abdullah Al-Qarzei, Ayed Al-Shalaqi; Suleiman Jamal, Abdullah Al-Ansary, Abdul Rahman Al Shoaib; Khaled Al-Nouef, Ali Maragi, Abdullah Al-Kharaji
Pertemuan Sebelumnya
-
5 Pertandingan Terakhir Indonesia U17
03/10/24 Indonesia U17 vs Qatar U17 1-1
06/10/24 Indonesia U17 vs Qatar U17 2-1
29/09/24 Skotlandia U17 vs Indonesia U17 2-1
26/09/24 Indonesia U17 vs Skotlandia U17 1-6
24/09/24 Indonesia U17 vs Real Murcia U16 1-2
5 Pertandingan Terakhir Kuwait U17
08/10/24 Mesir U17 vs Kuwait U17 1-1
21/08/24 Kroasia U17 vs Kuwait U17 1-0
16/08/24 UEA U17 vs Kuwait U17 1-0
10/08/24 Kroasia U16 vs Kuwait U17 5-1
26/07/24 Montenegro U17 vs Kuwait U17 0-1
Advertisement
Link Live Streaming Indonesia U17 vs Kuwait U17
Untuk link live streaming kualifikasi Piala Asia U-17 2025, silahkan mengunjungi https://www.visionplus.id/webclient/#/page/info/STND9582696827005929?delivery=DLVY9582755308000484&type=LTV&mainPageId=714