Rehan/Gloria Tembus Semifinal German Open 2025

Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja akan menghadapi Dhruv Kapila/Tanisha Crasto dari India di semifinal German Open 2025.

oleh Bogi Triyadi Diperbarui 01 Mar 2025, 06:21 WIB
Diterbitkan 01 Mar 2025, 06:21 WIB
Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja - German Open 2025 - Bulu Tangkis
Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke semifinal German Open 2025. Rehan/Gloria  mengalahkan Zhu Yi Jun/Zhang Chi dari China 26-28, 21-16, dan 21-17 di Westenergie Sporthalle, Jumat (28/2). (PBSI/Badmintonphoto/Yang Shaochen)... Selengkapnya

 

Liputan6.com, Jakarta - Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke semifinal German Open 2025. Tiket tersebut didapat usai ganda campuran Indonesia ini mengalahkan Zhu Yi Jun/Zhang Chi dari China.

Rehan/Gloria harus bermain rubber game selama satu jam 15 menit untuk menyingkirkan Zhu/Zhang. Pasangan ini menang 26-28, 21-16, dan 21-17 atas unggulan keenam tersebut di Westenergie Sporthalle, Jumat (28/2) malam WIB.

Laga Rehan/Gloria kontra Zhu/Zhang berlangsung ketat di game pertama. Kedua pasangan saling berbalik memimpin dalam pengumpulan poin. Setelah tujuh kali setting, Zhu/Zhang akhirnya merebut game ini.

Pertandingan sengit berlanjut pada gama kedua. Setelah unggul 6-4, Rehan/Gloria berbalik tertinggal 10-11. Setelah interval, pasangan ini empat poin beruntun untuk kembali unggul 14-11.

Zhu/Zhang sempat memimpin lagi 16-14. Akan tetapi, tujuh poin yang diraih Rehan/Gloria membuat mereka menang dan pertandingan dilanjutkan ke game penentuan.

Rehan/Gloria semakin percaya diri di game ketiga. Pasangan ini kerap memimpin perolehan meski kemudian Zhu/Zhang bisa menyamakan skor 16-16. Namun, akhirnya tiket semifinal diraih Rehan/Gloria setelah menutup pertandingan dengan skor 21-17.

Di semifinal, Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja akan menghadapi Dhruv Kapila/Tanisha Crasto. Pasangan India ini mengalahkan Gao Jia Xuan/Wu Meng Ying dari China dengan skor 21-14 dan 21-17. 

 

 

 

Promosi 1

Jafar/Felisha Terhenti

Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu - German Open 2025 - Bulu Tangkis
Ganda campuran Indonesia Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu. (PBSI/Badmintonphoto/Yang Shaochen)... Selengkapnya

Sayang, langkah Rehan/Gloria tidak diikuti Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu. Ganda campuran Indonesia ini dihentikan Robin Tabeling/Alexandra Boje.

Jafar/Felisha menyerah straight atas pasangan gado-gado asal Belanda dan Denmark itu dengan skor 18-21 dan 11-21.

 

Jadwal German Open 2025, Sabtu 1 Maret

Bulu Tangkis
(ilustrasi)... Selengkapnya

Lapangan 1

Pertandingan ke-1: Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja vs Dhruv Kapila/Tanisha Crasto (India)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya