[Full Time] Madrid Paksa LA Galaxy Bertekuk Lutut

Dengan kemenangan ini, Madrid bakal bertemu dengan Everton di babak semifinal Guinness International Champions Cup.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 02 Agu 2013, 11:50 WIB
Diterbitkan 02 Agu 2013, 11:50 WIB
real-madrid-menang-130802b.jpg

LA Galaxy harus mengakui kehebatan Real Madrid. Bertarung di ajang Guinness International Champions Cup, Jumat (2/8/2013), LA Galaxy dipaksa bertekuk lutut dengan menerima kekalahan 1-3.

Pada laga yang digelar di University of Phoenix Stadium, Amerika Serikat, Madrid tampil lebih dominan dan melancarkan tekanan sejak peluit awal dibunyikan. Gol pertama pun lahir di menit 15. Cristiano Ronaldo yang menerima umpan panjang dari lini belakang mampu memberikan assist matang pada Angel Di Maria. Dengan tenang, Di Maria sukses mengelabui kiper LA Galaxy, Brian Rowe.

Dua menit kemudian, Ronaldo hampir menggandakan keunggulan. Ia mampu menerobos pertahanan LA Galaxy lewat sisi kiri. Namun sayang, bola sepakannya melebar dan hanya menghasilkan tendangan gawang. Babak pertama berakhir 1-0.

Selepas turun minum, Madrid kembali ambil kendali permainan. Serangan demi serangan mereka ciptakan lewat berbagai lini. Hasilnya, di menit ke-51 Madrid sukses menggandakan keunggulannya. Kali ini Karim Benzema yang mampu merobek jala lawan memanfaatkan umpan cantik yang disodorkan Isco. Beberapa peluang lain lahir dari kaki Isco dan Ricardo Kaka. Namun penyelamatan yang dilakukan Rowe mampu meredam kesempatan El Real.

Menit 63, LA Galaxy memperkecil kedudukan menjadi 1-2. Jose Villarreal sukses menjebol gawang Madrid yang dikawal Diego Lopez. Sang pemain dengan mudahnya melepaskan sepakan terarah ke pojok kiri gawang Los Blancos. Menit 74, keunggulan Madrid bertambah menjadi 3-1. Benzema lagi-lagi mampu menundukkan gawang tim lawan. Kali ini, pemain kebangsaan Prancis tersebut menyarangkan si kulit bundar lewat sundulannya.

Hingga peluait panjang dibunyikan, Madrid tetap mampu menjaga keunggulannya. Dengan hasil ini, Los Blancos melaju ke babak semifinal dan bakal berhadapan dengan Everton pada 3 Agustus mendatang.

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/19AR5vr">Kalahkan City, Muenchen Juara Piala Audi</a>
* <a href="http://bit.ly/136wLuI">Duh... Malangnya Legenda Arsenal, Hidup Menggelandang</a>
* <a href="http://bit.ly/17nygWE">Bekuk Sao Paulo, Milan Juara Tiga Piala Audi</a>
* <a href="http://bit.ly/1bQuYDb">Ke Guangzhou, Mohammad Ahsan Tetap Berpuasa</a>
* <a href="http://bit.ly/17nypth">Intip Motif Aneh Jersey Sevilla</a>
* <a href="http://bit.ly/1cum8c0">Barisan Bintang Belia di Liga Premier</a>
* <a href="http://bit.ly/15dGiWo">Wah... Jersey Ketiga Milan dan MU Mirip</a>

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya