Persaingan di Final Dragbike Senayan Makin Sengit

Jumlah starter yang akan ikut memperebutkan hadiah utama di lomba dragbike berkisar 550 pembalap.

oleh Defri Saefullah diperbarui 16 Nov 2013, 16:38 WIB
Diterbitkan 16 Nov 2013, 16:38 WIB
dragbike-131116b.jpg
Final atau seri keenam kejuaraan dragbike yang dihelat  Trendypromo Mandira (TPM) sejak Sabtu sampai Minggu (17/11/2013) di trek aspal Parkir Timur Senayan dipastikan bakal berlangsung sengit. Ini karena peserta yang  sudah mendaftar untuk meramaikan lomba yang akan menampilkan hadiah utama satu unit Daihatsu Ayla ini tercatat sebanyak 550 starter dari berbagai daerah.

Jumlah starter tersebut sudah sesuai dengan apa yang ditargetkan oleh Helmy Sungkar, penasehat TPM. Dia menargetkan angka 500 starter pada putaran final ini. Meski terget terlampaui, namun jumlah tersebut masih lebih sedikit dibandingkan lomba yang dihelat di tempat yang sama pada seri pertama lalu.

Lomba pembuka kejuaraan dragbike 2013 itu diikuti sekitar 600 starter. Selain hadiah utama satu unit Daihatsu Ayla, ada pula 4 unit sepeda motor yang membuat peserta dari berbagai daerah berdatangan. Para pemenang hadiah utama ini ditentukan oleh jumlah peserta yang mengikuti kelas-kelas yang dilombakan.

Menariknya, kelas-kelas mana yang berhak memperebutkan hadiah utama itu belum kelihatan sampai seri terakhir ini."Sampai saat ini, sudah ada 550 starter yang terdaftar untuk ikut putaran final. Dua kelas menjadi kandidat perebut hadiah Daihatsu Ayla. Yaitu Kelas Matic 200 cc dengan 336 starter, hari ini saja jumlah starter dari Kelas Matic 200 cc ada 92 starter. Dan Kelas Sport 2T Rangka STD s/d 155cc ada 314 starter dihitung dari lima seri sebelumnya," ujar Helmy.

Hingga saat ini, panitia masih menghitung jumlah starter dari dua kelas tersebut sebelum pada akhirnya diumukan kelas mana yang akan menjadi kelas perebut Daihatsu Ayla. Peraih poin tertinggi di dua kelas ini dari akumulasi enam seri berhak mendapatkan mobil Ayla. (Def)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya