Liputan6.com, Jakarta - Politikus PDI Perjuangan, Effendi Simbolon akan dipanggil DPP PDIP buntut pernyataannya mendukung bakal calon presiden (capres) dari Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Pernyataan yang disorot PDIP itu disampaikan Effendi dalam acara Rakerna Marga Simbolon ke-16 di Hotel Arya Duta, Jakarta, Jumat 7 Juli 2023.
Advertisement
Baca Juga
Ketika itu, anggota DPR Komisi I RI ini mengaku bahwa Indonesia butuh sosok pemimpin yang handal dan kuat untuk melanjutkan kepemimpinan Jokowi. Menurutnya sosok tersebut tergambarkan pada sosok Prabowo Subianto.
Ketua DPP Bidang Kehormatan Komarudin Watubun, menjelaskan, Effendi tidak bisa menyatakan dukungan capres selaku pribadi. Sebagai kader harus patuh kepada putusan partai.
"Pak Effendi itu tidak bisa menyampaikan pernyataan pribadi dalam konteks calon presiden, kan begitu. Bagaimana membedakan pribadi dalam konteks itu," ujar Komarudin di Jakarta, Senin, (10/7/2023).
Baca berita Prabowo Subianto di Merdeka.com
Lalu siapa Effendi Simbolon? Berikut profil singkatnya.
Effendi Simbolon saat ini menjabat sebagai anggota DPR RI Komisi I dari Fraksi PDIP. Ia lahir di Banjarmasin pada 1 Desember 1964. Dia pernah juga ikut dalam pertarungan bursa calon Gubernur dan wakil gubernur Sumut periode 2013-2018.
Dilansir dari situs dpr.go.id, Effendi Simbolon mengenyam pendidikan Sekolah Dasar (SD) di SD Negeri Cenderawasih pada 1969-1975. Ia kemudian melanjutkan pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di SMP Negeri 41 pada 1975-1979 dan lulus SMA pada 1982 di SMA Negeri 3.
Lulus SMA, Effendi Simbolon melanjutkan kuliah di Universitas Jayabaya dan mengambil jurusan Manajemen Perusahaan pada 1982-1988. Setelah itu, ia melanjutkan pendidikan S2 Universitas Padjajaran pada 2011-2013 dan S3 di kampus yang sama pada 2013-2015.
Â
Riwayat Pekerjaan dan Organisasi Effendi Simbolon
Effendi Simbolon sudah beberapa kali terpilih sebagai anggota dewan dari Fraksi PDI Perjuangan dan bekerja di berbagai perusahaan. Berikut rangkumannya dikutip dari situs dpr.go.id.
Riwayat Pekerjaan Effendi Simbolon:
- Anggota DPR/MPR RI periode 2014 - 2019.
- Anggota DPR/MPR RIÂ periode 2009 - 2014.
- Anggota DPR/MPR RIÂ periode 2004 - 2009.
- Konsultan PT Pupuk Kaltim pada 1997 - 1999.
- Vice President Director PT Sinar Alam Lestari pada 1996 - 1997.
- Special Asistant Board of Dir PT Chandra Asri (Bimantara Group) pada 1991 - 1996.
- Asisten Direktur DJAJANTI GROUPÂ pada 1987 - 1991.
Riwayat Organisasi Effendi Simbolon
- Punguan Simbolon Dohot Boruna se-Indonesia PSBI, Sebagai: Ketua Umum. Tahun: 2017 - 2022
- Punguan Simbolon Dohot Boruna se-Indonesia PSBI, Sebagai: Ketua Umum. Tahun: 2012 - 2017
- DPP PDI Perjuangan, Sebagai: Ketua Sumber Daya & Dana. Tahun: 2010 - 2015
- Punguan Simbolon Dohot Boruna Se Indonesia, Sebagai: Ketua Umum. Tahun: 2007 - 2012
- DPP APKALI (Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia), Sebagai: Penasehat. Tahun: 2004 - skrg
- PB Lemkari (Lembaga Karatedo Indonesia) , Sebagai: Ketua Umum. Tahun: 2004 - 2008
- Pengurus IKASI (Ikatan Anggar Seluruh Indonesia.
Advertisement