Bantu Verifikasi Informasi dengan Mudah, Google Rilis Fitur Baru

Google merilis fitur-fitur baru pada mesin pencariannya untuk memudahkan pengguna dalam memahami dan memverifikasi informasi yang diterima di ruang digital.

oleh Alifah Budihasanah diperbarui 05 Mei 2024, 11:56 WIB
Diterbitkan 05 Mei 2024, 11:00 WIB
Ilustrasi Cek Fakta
Google rilis fitur baru untuk membantu membedah hoaks.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Dalam rangka memperingati International Fact-Checking Day atau Hari Cek Fakta Internasional beberapa waktu lalu, Google merilis fitur-fitur baru pada mesin pencariannya untuk memudahkan pengguna dalam memahami dan memverifikasi informasi yang diterima di ruang digital.

Google memperluas dua fitur “about this image” (tentang gambar ini) dan “about this page” (tentang halaman ini). Dua fitur ini diperluas ke 40 bahasa lain di seluruh dunia.

Dilansir dari Fact Check Hub, ada beberapa cara yang dapat dilakukan oleh pengguna dalam memanfaatkan Google untuk memudahkan dan mempercepat proses cek fakta.

Fitur “more about this page” atau “lebih lanjut tentang halaman ini”

Fitur ini membantu pengguna untuk memahami konteks tentang situs web yang ditelusuri sebelum diklik.

Caranya adalah mengklik titik tiga di samping situs web hasil pencarian yang ingin diketahui dan klik “more about this page” atau “lebih lanjut tentang halaman ini”.

Fitur ini akan memunculkan informasi tentang situs web tersebut, mulai dari deskripsi terkait situs tersebut berdasarkan Wikipedia, hingga informasi media sosial terkait halaman tersebut. Dengan demikian, pengguna dapat melihat bagaimana kredibilitas situs web tersebut.

Fitur Fact Check Explorer

Fact Check Explorer membantu pengguna untuk melakukan penelusuran lebih rinci terkait suatu topik. Melalui fitur ini, pengguna hanya perlu mengetikkan kata kunci dan hasil penelusurannya akan menampilkan artikel cek fakta yang telah dikonfirmasi oleh organisasi berita pegiat cek fakta.

Fact Check Explorer juga memungkinkan pengguna untuk menelusuri gambar. Untuk melakukan penelusuran gambar, pengguna dapat langsung mengunggah atau menyalin tautan gambar.

Fitur “about this image” atau “tentang gambar ini”

Fitur ini membantu pengguna untuk memahami konteks dari suatu gambar. Caranya adalah dengan mengklik pada tiga titik di samping gambar pada hasil pencarian Google Images.

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengetahui riwayat pengunggahan gambar, berbagai deskripsi terkait gambar tersebut dari situs-situs lain, dan metadata gambar.

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya