Rusak Paspor, Anjing Ini Selamatkan Nyawa Tuannya yang Akan Terbang ke Wuhan

Rusak paspor, anjing ini justru selamatkan nyawa majikan yang hendak terbang ke Wuhan.

oleh Camelia diperbarui 28 Jan 2020, 19:00 WIB
Diterbitkan 28 Jan 2020, 19:00 WIB
anjing selamatkan nyawa majikan dari virus Corona
foto: Facebook Kimi0611

Liputan6.com, Jakarta - Anjing menjadi salah satu hewan peliharaan yang cerdas. Anjing bahkan dikatakan memiliki insting yang kuat. Satu kejadian di Taiwan ini nampaknya membuktikan hal tersebut.

Seekor anjing bernama Kimi belum lama ini membuat majikannya marah besar lantaran merusak paspor milik tuannya yang hendak terbang ke Wuhan, China. Kejadian ini berlangsung beberapa saat sebelum merebaknya virus Corona yang kini menggemparkan dunia.

Melalui akun Facebook @Kimi0611, sang majikan mengungkapkan kekesalannya pada Kimi. Saat itu sang majikan belum mengetahui akan adanya wabah Virus Corona yang mematikan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

anjing selamatkan nyawa majikan dari virus Corona
foto: Facebook Kimi0611

"Saya kembali ke kamar dan menemukan ini. Adakah seseorang yang dapat membantu saya menyelesaikan masalah ini?" tulis keterangan pada foto yang diunggah Senin (13/1/2020). Pada unggahan tersebut terlihat beberapa foto paspor yang rusak dan Kimi yang nampak pasang wajah bersalah.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Bersyukur tak jadi pergi

anjing selamatkan nyawa majikan dari virus Corona
foto: Facebook Kimi0611

Tak berselang lama, majikan Kimi justru berterima kasih kepada anjing lucu tersebut. Dia kembali mengunggah sebuah status yang mengatakan bahwa Kimi telah menyelamatkannya.

"Anjing ini telah melindungi saya. Setelah paspor saya rusak, virus corona mulai merebak di mana di Wuhan, tempat saya harus pergi saat itu. Beruntung, kamu menggagalkan perjalananku," tulisnya berterima kasih kepada Kimi.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya