7 Tips Perawatan Wajah Kekinian, Rahasia Cantik dan Glowing Sepanjang Hari

Banyak orang berambisi melakukan berbagai perawatan agar wajah terlihat glowing

oleh Fathiyyah Azizah pada 26 Jul 2023, 15:14 WIB
Diperbarui 26 Jul 2023, 15:14 WIB
Ilustrasi Wajah Glowing
Ilustrasi Wajah Glowing (freepik)

Liputan6.com, Bogor Setiap wanita mendambakan kulit wajah yang sehat dan bercahaya. Bukan hanya menjadi tanda kecantikan, tetapi juga mencerminkan kesehatan dan kebahagiaan dari dalam diri. Untuk mendapatkan kilauan alami yang mempesona, kamu harus melakukan perawatan kulit wajah yang tepat.

Pasalnya, dalam era modern saat ini kesehatan kulit wajah kita dipengaruhi oleh berbagai faktor luar yang tidak bisa dihindari. Mulai dari polusi, radiasi sinar matahari, dan stres sehari-hari. Oleh karena itu, merawat kulit wajah tidak hanya membuatnya terlihat baik di permukaan, tetapi juga memerlukan pendekatan holistik untuk menjaga kulit tetap lembab dan elastis.

Berikut adalah 7 tips merawat wajah yang benar agar kamu tetap terlihat cantik dan glowing sepanjang hari dikutip dari berbagai sumber.

1. Bersihkan Wajah

Membersihkan wajah adalah salah satu langkah penting dalam merawat kulit wajah. Sebab, wajah yang bersih akan mempermudah penyerapan nutrisi dari produk perawatan kulit.

Untuk membersihkan wajah, gunakan sabun atau pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulitmu. Pastikan kamu membersihkan wajah secara lembut, jangan terlalu keras menggosoknya.

2. Gunakan Toner

Setelah membersihkan wajah, gunakan toner untuk membantu menghilangkan sisa-sisa kotoran atau make up yang masih menempel di wajah. Toner juga dapat membantu mengembalikan pH kulit yang seimbang dan mempersiapkan kulit untuk produk perawatan selanjutnya.

3. Gunakan Serum

Serum adalah produk perawatan kulit yang kaya akan bahan aktif yang dapat membantu mengatasi masalah kulit tertentu, seperti kulit kusam, jerawat, atau penuaan dini. Gunakan serum sesuai dengan kebutuhan kulitmu dan aplikasikan secara merata pada seluruh wajah dan leher.

4. Konsumsi Makanan Sehat

Ilustrasi Makanan Sehat
Ilustrasi Makanan Sehat (freepik/jcomp)

Makanan yang kamu konsumsi juga dapat mempengaruhi kesehatan kulitmu. Konsumsi makanan yang sehat dan seimbang seperti buah-buahan, sayuran, ikan, dan kacang-kacangan. Makanan yang kaya akan vitamin dan mineral dapat membantu menjaga kesehatan kulitmu.

5. Hindari Kebiasaan Buruk

Kebiasaan buruk seperti merokok, mengonsumsi minuman beralkohol, kurang tidur, dan stres dapat mempengaruhi kesehatan kulitmu secara negatif. Hindari kebiasaan buruk tersebut dan cobalah untuk menjalani gaya hidup sehat.

6. Gunakan Tabir Surya

Sinar matahari mengandung sinar UV yang dapat merusak kulitmu. Gunakan tabir surya untuk melindungi kulitmu dari sinar UV. Gunakan tabir surya dengan SPF minimal 30 dan aplikasikan secara merata pada seluruh wajah dan leher sebelum beraktivitas di luar ruangan.

7. Gunakan Pelembap

Pelembap sangat penting untuk menjaga kelembaban kulit. Pastikan kamu menggunakan pelembap yang cocok dengan jenis kulitmu dan aplikasikan secara merata pada seluruh wajah dan leher. Gunakan pelembap di pagi dan malam hari untuk menjaga kelembaban kulitmu sepanjang hari.

Salah satu rekomendasi produk kecantikan yang memiliki multifungsi adalah Citra Fresh Glow Multifunction. Produk ini menghadirkan berbagai varian rasa dengan kandungan ekstrak bahan alami untuk menyehatkan kulit. Selain ekstrak bahan alami, produk ini juga mengandung vitamin B3 yang bisa bantu angkat sel kulit mati, mencerahkan kulit, hingga kulitmu tampak lebih glowing. 

Dengan mengikuti tujuh tips merawat wajah yang benar dan menggunakan produk perawatan yang sesuai, kamu dapat mempertahankan kecantikan dan kecerahan kulitmu sepanjang hari. Selalu jaga kebersihan kulitmu, hindari paparan sinar matahari secara langsung untuk menjaga kulit tetap sehat dan glowing.

 

(*)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya