Belajar dari Kasus Celana Dalam Sandiaga Uno

Belajar dari kasus celana Sandiaga Uno, berikut tips menggunakan celana olahraga yang tepat.

oleh Meita Fajriana diperbarui 26 Agu 2016, 19:00 WIB
Diterbitkan 26 Agu 2016, 19:00 WIB
Sandiaga Uno
Sandiaga Uno

Liputan6.com, Jakarta Beberapa hari ini publik di dunia maya dibuat heboh dengan beredarnya foto dari bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno. Foto-foto yang muncul di Facebook ini dianggap kurang pantas bagi masyarakat karena memperlihatkan bagian vital yang menonjol. Sontak beredar isu bahwa Sandiaga Uno tidak menggunakan celana dalam saat itu.

Menanggapi pemberitaan dan foto-foto ini, Sandiaga Uno juga telah mengklarifikasi dan meminta maaf kepada masyarakat. Pria berkacamata ini bersama sang istri membuat sebuah video klarifikasi yang berisi permintaan maaf dan alasan terjadinya kasus celana dalam dirinya yang viral di dunia maya. 

"Sebetulnya itu saya pakai celana dalam, pastilah. Masa saya tidak pakai celana dalam? Nomor dua, celana itu yoga pants yang dihadiahkan istri saya pas ulang tahun saya dua tahun lalu kayaknya. Biasanya sih saya pakai tidak ada masalah, saya pernah pakai tawaf waktu umroh dan pernah pakai juga waktu event-event lain. Jadi saya mohon maaf," ungkap Sandiaga Uno dalam video tersebut.

Calon Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, tampak bebrincang dengan sejumlah warga Duri Pulo, Gambir, Jakarta, Kamis (5/5). Warga pun menyambut hangat pria yang akrab disapa Sandi Uno tersebut. (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Belajar dari kejadian yang tidak sengaja namun berdampak luar biasa ini, Anda dapat menghindari hal tersebut agar tidak terulang. Sandiaga Uno mengaku menggunakan yoga pants. Pada dasarnya yoga pants untuk laki-laki memang di desain longgar untuk kenyamanan bergerak. Kejadian alat vital dirinya terlihat menonjol karena kesalahan Sandiaga Uno dalam pemilihan celana dalam.

Dirinya juga mengaku menggunakan celana dalam dan merupakan hal yang tidak mungkin jika melupakannya. Namun untuk menghindari hal yang serupa Anda dapat menggunakan celana dalam olahraga. Celana dalam ini di desain khusus menggunakan karet yang ketat sehingga dapat menjaga alat vital tidak menonjol terlihat jelas.

Sedangkan celana dalam yang biasa Anda gunakan sehari-hari bisa membuat alat vital Anda menonjol seperti yang terjadi pada Sandiaga Uno. Jadi usahakan untuk memadukan celana dalam olahraga ketika menggunakan sporty wear seperti yoga pants ini. Tentu Anda tidak ingin kasus celana dalam Sandiaga Uno ini terulang bukan?

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya