Perawatan Kecantikan Setiap Hari dengan Harga Terjangkau di Sini

Sekarang Anda bisa mendapatkan perawatan kecantikan setiap hari dengan harga terjangkau di sini, penasaran?

oleh Annissa Wulan diperbarui 13 Jun 2017, 19:27 WIB
Diterbitkan 13 Jun 2017, 19:27 WIB
Perawatan Kecantikan Setiap Hari dengan Harga Terjangkau di Sini
Sekarang Anda bisa mendapatkan perawatan kecantikan setiap hari dengan harga terjangkau di sini, penasaran? (iStockphoto)​

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda merupakan salah satu orang yang masih beranggapan bahwa perawatan kecantikan tidak dapat dilakukan setiap hari? Jika iya, tenang, Anda tidak sendiri.

Sekarang, Anda bisa melakukan perawatan kecantikan setiap hari, kapan pun membutuhkannya dengan harga terjangkau. Faktanya, wajah dan tubuh membutuhkan perawatan seperti saat Anda makan, sesuatu yang rutin dan menjadi kebiasaan.

Inilah yang kemudian menjadi konsep bagi The Face Club, sebuah klinik kecantikan dari Eternel Concept yang baru saja dibuka di Lotte Shopping Avenue dan Mall PIK Avenue, Jakarta. The Face Club bertujuan menjadikan perawatan kecantikan sebagai sebuah kebiasaan dengan biaya terjangkau, teknologi terkini, bahan alami, pelayanan memuaskan, dan efek samping minimal, sama halnya dengan slogan "Make It Habit" yang dimilikinya.

Untuk mendapatkan perawatan kecantikan di The Face Club, Anda harus terdaftar sebagai membership, di mana Anda akan mendapatkan unlimited facials. Tujuannya adalah membiasakan pelanggan memiliki kebiasaan baik dalam merawat wajah dan tubuh.

Membership The Face Club dapat Anda peroleh dengan harga Rp 1.078.000 per bulan dan dapatkan 13 jenis perawatan, mulai dari untuk mendapatkan kulit bercahaya, mulus, anti-aging, tubuh, mengatasi uneven skin tone, skin rejuvenation, sampai V-shape. Tidak main-main, di The Face Club, Anda akan dilayani dengan teknologi terbaru dan canggih, seperti laser resurfacing, althera (v-shape) co2 laser, dan cryo fat buster.

Tidak hanya perawatan kecantikan, Anda juga bisa memiliki berbagai produk yang aman, serta dokter yang ahli di bidangnya. Selama masa opening promotion, Anda bisa mendapatkan salah satu perawatan kecantikan di The Face Club dengan harga Rp 100.000 saja. Selamat mencoba!

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya