Liputan6.com, Jakarta - Orang-orang yang meninggalkan Bangladesh secara tidak sah telah mencoreng nama negara di dunia internasional. Demikian disebutkan Perdana Menteri Bangladesh Sheikh Hasina.
Ia menggambarkan orang-orang ini sebagai para pencari keberuntungan dan harus dihukum, sama beratnya dengan pihak-pihak yang mengatur perjalanan mereka.
"Harus ada hukuman bagi orang-orang yang meninggalkan negara secara tidak sah. Mereka mencoreng nama negara dan membuat nyawa mereka sendiri terancam," kata PM Hasina seperti dikutip BBC, Senin (25/5/2015).
"Masih banyak lapangan pekerjaan bagi mereka, (tapi) mereka tetap saja meninggalkan negara dengan cara-cara yang sangat berbahaya," kata dia.
Seperti diberitakan sebelumnya, ribuan warga Bangladesh dan Rohingya dari Myanmar melakukan perjalanan penuh risiko mengarungi Teluk Benggala menuju Thailand, Indonesia, dan Malaysia.
Motif orang-orang dari Bangladesh adalah lari dari kemiskinan, sementara yang dari Myanmar karena ingin menghindari penindasan oleh pemerintah di sana.
Banyak di antara mereka yang diperkirakan masih berada di tengah laut. Pada Minggu kemarin, pemerintah Malaysia mengatakan menemukan apa yang mereka duga sebagai kuburan massal para imigran. (Ado)
PM Hasina Sebut Imigran Asal Bangladesh Coreng Nama Negara
Ia menggambarkan imigran sebagai para pencari keberuntungan dan harus dihukum, sama beratnya dengan yang mengatur perjalanan mereka.
diperbarui 25 Mei 2015, 08:05 WIBDiterbitkan 25 Mei 2015, 08:05 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Pejabat Kabupaten Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakumdu Ancam Jemput Paksa
Oppo Tampilkan Keindahan Bali dari Kamera Find X8 Series Lewat Pameran Foto di Istana Ubud
Maruarar Sirait: Kita Lihat, Lebih Kuat PDIP-Anies atau Ridwan Kamil yang Didukung Jokowi-Prabowo
Apakah Protein Bisa Mengecilkan Perut Buncit? Profesor IPB Ungkap Manfaat Mengejutkan!
Apa Efek Samping Suntik Putih: Risiko dan Bahaya yang Perlu Diwaspadai
Mepoly Industry Hadirkan Inovasi Tali dan Selang di INAMARINE 2024
Link Live Streaming Liga Inggris Manchester City vs Tottenham Hotspur, Minggu 24 November 2024 Pukul 00.30 WIB di Vidio
Benarkah PPDB Zonasi Dihapus? 6 Fakta Penting yang Perlu Diketahui
Mitigasi Kerawanan Pilkada, Bawaslu Lumajang Gelar Apel Siaga Pilkada 2024
5 Strategi Kemenpar Maksimalkan Pergerakan Wisatawan di Libur Natal dan Tahun Baru 2025
Tangani Kanker Darah, Kemenkes Distribusikan Alat Deteksi Dini ke 10 Ribu Puskesmas
VIDEO: Terlalu Fokus Bercanda, Motor Pemuda Berakhir Nyebur Got