Liputan6.com, London - Merek wiski populer Johnnie Walker meluncurkan produk barunya yakni lilin kumis pertama di dunia. Benda itu diklaim dapat membuat rasa minuman beralkohol jenis itu terasa lebih enak.
Koleksi lilin bertajuk 'The Johnnie Walker Boldest Wax’ itu memiliki 3 varian yakni Piperine Pepper, Citrus Essence, dan Ginger atau jahe. Lilin itu digunakan untuk melengkapi minuman wiski bermerek Johnnie Walker dengan ginger cocktail dan irisan jeruk nipis.
Untuk menciptakan aroma yang tetap wangi di bawah hidung, sekelompok tim membutuhkan waktu sekitar 6 bulan. Dengan mengolahnya menggunakan 100 % lilin dari lebah.
"Sebagai seseorang yang menghargai sesuatu yang klasik dan bisa mengkombinasikan dengan hal yang berani dan baru, kami yakin mengendus sebuah lilin kumis dapat meningkatkan rasa dari Wiski merek Johnnie dan jahe adalah sebuah ide bagus," kata Direktur Johnnie Walker Oscar Ocana, dilansir dari Telegraph.co.uk, Kamis (16/7/2015).
Lilin-lilin kumis itu kini dijual secara eksklusif di East London salon ‘Huckle The Barber’. Setiap kaleng kecil dihargai sekitar US $ 12 atau Rp 160 ribu. Sedangkan untuk satu setnya, Anda cukup mengeluarkan biaya sekitar 20 poundsterling atau US$ 30 atau Rp 400 ribu. (Mar/Tnt)
Lilin Kumis Pembuat Rasa Wiski Makin Enak
Seorang ahli minuman wiski meluncurkan lilin kumis pertama di dunia yang diklaim dapat membuat rasa wiski jadi lebih enak.
diperbarui 17 Jul 2015, 10:00 WIBDiterbitkan 17 Jul 2015, 10:00 WIB
Seorang ahli minuman wiski meluncurkan lilin kumis pertama di dunia yang diklaim dapat membuat rasa wiski jadi lebih enak.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada
Penyelamatan Dramatis Pria di Bogor Terjebak Banjir di Atap Rumah
Tips Memperlambat Putaran Meteran Air: Panduan Lengkap 2024
Liga Champions: Bek Terlupakan Jadi Kartu Terakhir Arsenal pada Misi Krusial di Markas Sporting CP
Pelestarian Kebudayaan Dinilai Lebih Mudah dengan Memanfaatkan Teknologi
7 Tips Lolos Psikotes untuk Fresh Graduate, Begini Strategi dan Simulasinya
PPEPP Adalah Singkatan dari: Komponen Utama, Manfaat, dan Tantangan Implementasi
13 Tahun Aturan Upah Minimum Berubah Terus, Apindo: Kami Kecewa!
FPCI Kembali Gelar CIFP 2024, 7.500 Orang Sudah Mendaftar
Bacaan Dzikir Nabi Yunus AS saat Berada di Perut Paus, Dikisahkan Ustadz Adi Hidayat
Meiska Masuk Nominasi IMA Awards 2024, Siap Hadirkan Kejutan di 2025
Risk and Governance Summit 2024, OJK Dorong Penguatan Governansi Sektor Keuangan Menuju Indonesia Emas